Kalian Mengalami Gangguan Pendengaran? Begini Cara Mengatasinya

Selasa 14-03-2023,06:30 WIB
Reporter : Ajeng Monika Selis
Editor : Alam Islam

Pertama, gangguan pendengaran memang dapat diatasi dengan menggunakan alat bantu dengar.

Kemudian bisa dengan menggunakan perangkat bantu seperti amplifier telepon atau dengan teknologi informasi dan komunikasi yang dimodifikasi supaya mampu mengubah ucapan menjadi teks.

Ada juga pengobatan lain seperti melakukan mengikuti pelatihan serta latihan membaca ucapan bersama ahli kesehatan di bidang terkait.

Dalam mengikuti latihan tersebut, penderita gangguan pendengaran akan belajar cara menggunakan isyarat visual untuk menentukan apa yang diucapkannya.

BACA JUGA: Kelas BPJS Kesehatan Ini Bakal Dihapus Per Januari 2025 Mendatang, Simak Penjelasannya

Selanjutnya gangguan pendengaran bisa diatasi dengan melakukan teknik pencegahan terhadap kotoran berlebih di telinga bagian luar.

Untuk membersihkan kotoran yang menumpuk di telinga, maka bisa dilakukan dengan menggunakan obat tetes.

Tak hanya itu, membersihkan kotoran di telinga juga bisa dengan irigasi telinga atau dengan menggunakan alat penyedot khusus untuk mengangkat semua kotoran telinga.

Selain mengatasi gangguan pendengaran dengan membersihkan telinga. Kamu juga bisa berkonsultasi dengan dokter THT.

BACA JUGA: Simak, Ternyata Cara Mudah Mengatasi Burnout

Konsultasikan keluhanmu supaya bisa mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Dalam hal ini, kemungkinan pengobatan gangguan pendengaran bisa berhasil. Namun ternyata ada penyebab lain yang menjadi pemicu seseorang mengalami kondisi tersebut.

Ada juga cara lain yang bisa dilakukan untuk mengatasi gangguan pendengaran yakni dengan cara memasang implan koklea.

Pemasangan implan koklea bisa dilakukan dengan tujuan menstimulasi saraf pendengaran.

BACA JUGA: Mengenal Gejala Burnout dan Cara Menghindari Dampaknya

Implan koklea yang dipasang pada telinga bagian tengah dengan tujuan melipatgandakan gelombang suara.

Kategori :