Ini Penampakan Klinik yang Ikut Viral Gara-gara Sipir Dhawank Delvi

Sabtu 29-04-2023,20:30 WIB
Reporter : Muhammad Arief
Editor : Alam Islam

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Tindakan Dhawank Delvi yang kerap mengunggah kesehariannya di media sosial membuat sipir di Lembaga Pemasyarakatan Kelas 1 Bandar Lampung itu viral. 

Salah satunya, soal keberadaan sebuah klinik yang fotonya menyebar di media sosial. 

Tindakan Dhawank Delvi membuatnya dinonaktifkan dari tugas di Lapas Kelas I Bandar Lampung atau Lapas Rajabasa dan ditarik ke Kanwil Kemenkumham Lampung. 

Kepala Lapas Kelas I Bandar Lampung Maizar mengatakan, klinik yang fotonya menyebar di media sosial itu bukan milik Dhawank. 

BACA JUGA: Warganet Heboh Gaya Hedon Sipir Lapas Raja Basa, Kabarnya Sedang Bangun Bisnis Rumah Sakit

"Itu bukan rumah sakit, melainkan klinik. Bukan punya Dhawank, tapi punya mertuanya," kata Maizar. 

Maizar menuturkan, klinik tersebut telah berdiri sejak tahun 2009. Kemudian berubah nama menjadi Klinik Pratama Jasmin pada 2018.

Sementara, Dhawank baru menikahi istrinya pada tahun 2014.

"Jadi (klinik) dibangun mertuanya sebelum dia (Dhawank, Red) menikahi anaknya," ujarnya.  

BACA JUGA: Nasib Sipir Lapas yang Viral karena Pamer Kemewahan di Medsos Ditentukan Pekan Depan

Sementara berdasar penelusuran Radarlampung.co.id, tidak sulit untuk menemukan lokasi ini yang disebut milik mertua Dhawank ini 

Klinik ini juga bisa dicari melalui aplikasi Google maps. 

Tak hanya alamat. Foto bangunan klinik itupun dapat dilihat dengan jelas melalui aplikasi tersebut. 

Diketahui, letaknya berada di Jl Soekarno Hatta, Desa Babatan, Kecamatan Katibung, Lampung Selatan. 

BACA JUGA: Buntut Viral Gara-gara Pamer Kekayaan, Oknum Sipir Lapas Rajabasa Dibebastugaskan, Begini Nasibnya

Kategori :