Berangkat dari webcomic dengan judul yang sama, drama dengan total 20 episode ini diperankan oleh Lee Jung Ha, Ryu Seung Ryong, Go Yoon Jung, Han Hyo Joo, Jo In Sung, Kim Sung Kyun dan Kim Do Hoon.
5. Behind Your Touch
Drama Korea selanjutnya yang akan tayang pada Agustus ini ialah Behind Your Touch.
Drakor ini dibintangi oleh Han Ji Min, Lee Min Ki, dan Suho EXO.
Menurut rencana drama dengan kisah seorang cenayang yang menjadi dokter hewan dan seorang detektif yang memadukan dua keahlian mereka dalam memecahkan kasus kriminalitas di sebuah kita kecil.
Namun, langkah keduanya tidak mudah. Karena harus mengungkapkan kasus pembunuhan yang menyeramkan.
Drama Behind Your Touch ini akan mengisi slot tayang di JTBC pada Sabtu dan Minggu mulai 12 Agustus 2023.
6. The Killing Vote
Drakor selanjutnya yang penayangannya akan masuk pada bulan Agustus ini adalah The Killing Vote.
Drama ini merupakan adaptasi dari webcomic dengan judul Kookminsahyungtopyo.
Dalam drama ini melibatkan sejumlah artis korea papan atas. Seperti Park Hae Jin, Park Sung Woong dan Lim Ji Yeon.
Dalam kisahnya disebutkan Kim Moo-Chan (Park Hae-Jin) adalah pemimpin Tim Investigasi Pertama di Badan Kepolisian Selatan.
Dia hanya peduli dengan karirnya di kantor polisi.
Kemudian Kwon Seok-Joo (Park Sung-Woong) dulunya adalah seorang sarjana hukum terkenal, tetapi dia membunuh pemerkosa yang menyerang putrinya yang masih kecil dan kemudian menyerahkan diri ke polisi.
Dia sekarang di penjara dan dia disebut Profesor oleh tahanan lainnya.
Sementara Joo Hyun (Lim Ji-Yeon) adalah seorang petugas polisi yang telah bekerja di Biro Keamanan Cyber di Badan Kepolisian Metropolitan Seoul selama 5 tahun.