RADARLAMPUNG.CO.ID - Dosen dan mahasiswa Program Studi Teknik Informatika (IF), Jurusan Teknologi Produksi dan Industri, Institut Teknologi Sumatera (ITERA) melakukan serah terima dan pelatihan aplikasi pengelolaan bank mini dan bank sampah di SMKN 7 Bandar Lampung.
Kegiatan tersebut merupakan Program Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) merupakan kegiatan yang PKM skema nasional dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
BACA JUGA:Pringsewu UHC, Kepesertaan BPJS Langsung Aktif
Mugi Praseptiawan, S.T., M.Kom., Ketua PKM ITERA, menyampaikan bahwa Aplikasi Bank Mini dan Bank Sampah merupakan aplikasi yang digunakan untuk pengelolaan miniatur bank yang digunakan oleh siswa SMKN 7 Bandar Lampung.
Selain itu, Aplikasi Bank Mini dan Bank Sampah juga ada fitur tambahan bank sampah dimana siswa dapat menabung sampah dan dikonversi dalam bentuk tabungan siswa.
BACA JUGA:Nikmati Saldo DANA Rp 200 Ribu Tanpa Ribet Biaya Admin Cair Langsung Ke Dompet Digital, Ambil Yuk
Kegiatan serah terima diserahkan langsung oleh Ketua Kelompok keilmuwan rekayasa perangkat lunak dan sistem informasi ITERA, Aidil Afriansyah, S.Kom., M.Kom, Ia mengharapkan produk dan inovasi digital yang dikembangkan oleh kelompok keilmuwan ITERA dapat di gunakan oleh masyarakat
Kepala SMKN 7 Bandar Lampung, Salahudin, S.T.,M.Pd menyambut baik kegiatan serah terima aplikasi dan akan memanfaatkan aplikasi bank bank mini dalam proses teaching factory di SMKN 7 Bandar Lampung.
BACA JUGA:Livin by Mandiri Beri Pinjaman Uang Anti Ribet Lho, Ini Tutorialnya!
Selain itu, Pihaknya, berharap ada tindak lanjut kolaborasi lebih lanjut dengan perguruan tinggi.
Perwakilan Mahasiswa Teknik Informatika ITERA, Arre Pangestu memandu langsung Kegiatan pelatihan penggunaan Aplikasi Bank Mini dan Bank Sampah yang di ikuti oleh guru jurusan akuntansi dan siswa SMKN 7 Bandar Lampung, para peserta yang berjumlah sekitar 50 orang mengikuti cara penggunaan aplikasi tersebut. (*)