RADARLAMPUNG.CO.ID - Soto Kudus merupakan Soto yang berasal dari Kudus Jawa Tengah.
Soto Kudus Jawa Tengah ini hampir mirip dengan Soto Lamongan yakni berisi suwiran ayam dan tauge.
Terkadang, soto Kudus menggunakan daging kerbau. Kuahnya lebih bening.
Dirangkum beberapa sumber, soto Kudus merupakan hidangan sup yang diolah secara tradisional dengan cita rasa gurih dan segar.
Soto Kudus mampu menjadi olahan yang digemari masyarakat Indonesia.
BACA JUGA:Pastikan Tidak Ada Kadis Non Job! Sekkab Lampura Lekok: Jangan Percaya Isu Tidak Bertanggungjawab
Soto Kudus memiliki Cita Rasa yang menarik dan berbeda dari Soro pada umumnya.
Jika pada soto lain anda akan dapat menemukan ayam, daging sapi dan ikan sebagai sumber protein.
Nah, dalam Soto Kudus yang otentik akan Anda dapati daging kerbau sebagai sumber protein.
Soto Kudus memiliki daya tarik selain menjadi ikon kuliner khas kota Kudus, olahan ini ternyata jadi simbol toleransi antar umat beragama.
BACA JUGA:Tangan Diborgol, Mantan Kasatnarkoba Polres Lamsel Menunduk Hindari Kamera WartawanMengapa Demikian? Karena, Soto Kudus pada dasarnya merupakan hasil buah pikir dari Sunan Kudus yakni Ja'far Shodiq.
Sunan Kudus Ja'far Shodiq ini merupakan sosok yang diutus untuk menjadi penyiar agama di wilayah Kudus, Jawa Tengah.
Wilayah Kudus ini dulunya kental dengan budaya Hindu - Budha.
BACA JUGA:Ambil Link DANA Gratis, Dapatkan Saldo hingga Rp 100 Ribu Tanpa Syarat Apapun, Buruan!
Alih alih menggunakan pendekatan yang frontal, Sunan Kudus memilih menggunakan pendekatan kebudayaan untuk syiar agama Islam.