Keren! Siswi SD Promosi Daerah lewat Game Jelajah Lampung Berjaya

Kamis 29-02-2024,14:42 WIB
Reporter : Alam Islam
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Membanggakan. Fitria, seorang siswi kelas 6 SDN 2 Sukabumi, Bandar Lampung berhasil membuat game berisi promosi daerah Provinsi Lampung. 

Game yang bisa diunduh melalui Andorid, iOS dan desktop komputer ini bernama Jelajah Lampung Berjaya.

Game offline ini juga bisa diunduh melalui link https://play.google.com/store/apps/details?id=com.FitriaKhasanah.JelajahLampungBerjaya.

Kemudiana jika perangkat belum support, bisa mendownload manual melalui link https://s.id/jelajahlampungberjaya.

BACA JUGA: Referensi HP Ram Besar 12GB POCO F4 GT, Cocok Banget Buat Gamers

Selain membuat dan memainkan game, Fitria juga mahir membuat gambar serta kartun animasi 2D dan 3D.

Sebenarnya Fitria dikenal anak pendiam dan jarang berinteraksi dengan rekan sebayanya. 

Namun di balik itu, ia mempunyai kemampuan di atas rata-rata. Khususnya di dunia digital berbasis internet dan olahraga sepatu roda. 

Walaupun masih duduk di bangku SD, Fitria sudah berhasil menciptakan berbagai game online serta offline yang bersifat edukatif dan toleransi. 

BACA JUGA: FKPT Lampung Ajak Pemuda Lawan Intoleransi dan Radikalisme lewat Karakter ID

Fitria sejak kecil diketahui memang akrab dengan dunia toleransi. 

Gadis cilik ini tumbuh dari didikan seorang ayah dan ibu yang memiliki latar belakang mantan pelaku radikal atau masyarakat menyebut mantan teroris.

Bahkan sang ayah, Ken Setiawan bersama para mantan radikalis kini membuat lembaga NII Crisis Center atau pusat rehabilitasi korban NII.

Di mana, hampir semua teroris di Indonesia, ibu kandungnya adalah gerakan radikalisme NII. 

BACA JUGA: Dibekali Mesin Gahar, Intip Spesifikasi Primavera Pink Rosa, Vespa Cantik Dengan Edisi Terbatas

Kategori :