RADARLAMPUNG.CO.ID - Penjabat (Pj) Bupati Tulang Bawang Qudrotul Ikhwan melaksanakan Sholat Idul Fitri 1 Syawal 1445 Hijriyah bersama masyarakat di Masjid Agung Baiturahman, Islamic Center Menggala, Rabu 10 April 2024.
Pelaksanaan Sholat Idul Fitri tersebut juga dihadiri unsur Forkopimda Tulang Bawang dan pejabat dilingkungan pemerintahan.
Pada momen ini, Pj Bupati Tulang Bawang Qudrotul Ikhwan mengajak masyarakat untuk menjadi bagian dari perubahan.
"Perubahan disini yakni perubahan menuju kebaikan. Apa yang sudah kita jaga amalan saat bulan Ramadan harus dipertahankan, yang belum maksimal harus lebih dimaksimalkan lagi," kata Pj Bupati.
BACA JUGA:Ini Kronologi Pria Paro Baya yang Meninggal Gantung Diri di Mesuji Lampung
Tidak lupa, Qudrotul meminta masyarakat untuk menghilangkan rasa benci, dengki, iri, dendam, sombong dan bangga terhadap apa yang dimiliki saat ini.
Ia mengajak masyarakat untuk menggantikannya dengan sikap kasih sayang dan kepedulian, serta saling bermaaf-maafan.
Qudrotul yang juga Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Lampung tersebut juga mengajak masyarakat untuk menjadikan momentum Idul Fitri sebagai awal.
"Jadikan ini momen awal untuk membuka lembaran baru masa depan yang semakin baik, dalam tatanan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, serta menghadirkan sikap perilaku sebagai insan bertaqwa," pesannya.
BACA JUGA:119 Napi Rutan Krui dapat Remisi Khusus Hari Raya Idul Fitri 1445 H
Pj Bupati yang memiliki gelar Ningrat Kanjeng Raden Aryo Tumenggung dari Keraton Solo tersebut juga meminta dukungan seluruh elemen masyarakat mewujudkan Tulang Bawang sebagai Kabupaten Udang Manis.
Udang Manis sendiri merupakan singkatan dari: Unggul, Damai, Aman, Nyaman, Guyub, Mandiri, Agamis, Natural, Inovatif, dan Sejahtera. (*)