Keindahan Cabana Surf and Stay di Lampung, Penginapan View Laut yang Mempesona

Jumat 10-05-2024,06:33 WIB
Reporter : Ajeng Monika Selis
Editor : Alam Islam

Tipe yang pertama adalah Premium Hut atau bisa dibilang sebagai tipe kamar standar.


Cabana Surf and Stay. FOTO TANGKAPAN LAYAR/INSTAGRAM @cabanasurfandstay--

Di sini disediakan pilihan king bed atau twin bed plus private deck yang menyuguhkan pemnadangan langsung mengarah ke laut.

BACA JUGA:Walikota Bandar Lampung Lepas 1549 CJH Bandar Lampung

Lalu tipe yang kedua adalah Share Lodges yang tempatnya menyerupai dormitory dengan maksimal empat orang per kamar.

Kemudian fasilitas kedua tipe kamar yang tersedia sebenarnya tidak jauh berbeda baik Premium Hut maupun Share Lodges.

Keduanya sama-sama dilengkapi dengan fasilitas yang oke mulai dari AC, free WiFi, makan tiga kali sehari dan layanan kamar.

Namun yang membedangan mungkin hanya ada di kamar mandi pribadi atau kamar mandi sharing.

BACA JUGA:Waduh, Data Terbaru Angka Pengangguran di Lampung Mencapai 207,70 Ribu Orang

Ada juga fasilitas lain yang membedakannya seperti swimming pool, area rekreasi, ataupun layanan antar-jemput dari Bandara Taufik Kemas.

Untuk tarif per orang atau per malamnya pun bervariasi mulai dari Rp800 ribu hingga Rp1,2 juta. Tergantung tipe kamar yang dipilih.

Atau informasi lebih lanjutnya bisa melihat di katalog yang ada di nomor WhatsApp Bisnis 0821-8025-2451.


Cabana Surf and Stay. FOTO TANGKAPAN LAYAR/INSTAGRAM @cabanasurfandstay--

Di Cabana Surf and Stay juga menyediakan aktivitas hiburan yang dijamin seru mulai dari nobar, game night, hingga bonfire serta BBQ.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Penginapan View Laut di Lampung, Cocok Buat Staycation Bareng Keluarga

Selain itu di waktu-waktu tertentu biasanya akan ada event khusus seperti akustikan Soundset Coustik seperti di bulan Februari lalu.

Kategori :