Sebelum menjadi Komisioner merangkap Ketua KPU Tulang Bawang, Reka Punnata tercatat sebagai PNS pada tahun 2003 - 2012.
Ia kemudian memulai karir sebagai penyelenggara pemilu. Dimulai dari Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), hingga akhirnya menjadi Komisioner merangkap Ketua KPUD Tulang Bawang periode 2014 - 2019 dan 2019 - 2024.
Selain itu, Reka juga kenyang pengalaman organisasi. Ia pernah menjadi Ketua HMI Cabang Tulang Bawang, Ketua KNPI Tulang Bawang dan organisasi kemasyarakatan lainnya.
Reka mengambil berkas formulir pendaftaran bakal calon bupati dari PDIP, PAN, Partai Demokrat dan PKB.
BACA JUGA:Kasus Korupsi DAK, Mantan Kadisdik Tulang Bawang Lampung Kembalikan Kerugian Negara Rp 2,8 M
8. Arif Budiman
Arif Budiman merupakan Ketua KONI Tulang Bawang.
Namanya muncul sebagai salah satu bakal calon bupati Tulang Bawang yang potensial setelah mendapat dukungan dari Forum Kiyai Kampung (FKK) setempat.
FKK sendiri berisi para tokoh agama dan para kiyai di Kabupaten Tulang Bawang.
BACA JUGA:Tindaklanjuti Rekomendasi BPK RI, Pemprov Lampung Janji Selesaikan Kewajiban DBH 2023 di Tahun Ini
Forum Kiyai Kampung beberapa waktu lalu memutuskan untuk mendukung dan mendorong Arif Budiman maju mengikuti pilkada serentak 2024.
Untuk mengikuti pilkada, Arif mengikuti penjaringan di PAN dan Partai NasDem Tukang Bawang.
Kepada media, Arif juga mengaku telah mendapat banyak dukungan dari berbagai kalangan anak muda, tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Sejumlah kiyai yang tergabung dalam forum kiyai kampung telah mendeklarasikan diri untuk mendukung Arif Budiman sebagai calon Bupati Tulang Bawang 2024-2029. (*)