RADAR LAMPUNG.CO.ID - Sentra Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung (Unila) telah menggelar Pembekalan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN.
Saat Pembekalan DPL Unila turut mendukung perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Lampung .
Kegiatan Pembekalan DPL telah berlangsung di ruang sidang LPPM Unila lantai 5 pada Jumat, 14 Juni 2024 dihadiri langsung Ketua LPPM Unila, Dr.Ir.Dikpride Despa,S.T.MT.IPM.,
BACA JUGA:Rilis Daftar The Global 2000, Forbes Kembali Nobatkan BRI Sebagai Perusahaan Terbesar di Indonesia
Serta, jajaran Subkoodinator bagian keuangan Unila dan Jajaran Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).
Dr. Dikpride Despa, menyampaikan KKN Unila merupakan salah satu program Unila untuk mengoptimalkan peran mahasiswa mengaplikasikan ilmu yang diperoleh di kampus saat berada tengah masyarakat .
"Kegiatan KKN Unila salah satunya dengan cara berbaur dan belajar menjadi bagian dari masyarakat,"ucap Dr.Dikpride Despa dalam keterangan tertulis pada Sabtu, 15 Juni 2024.
Dr.Dikpride Despa, menekankan mahasiswa KKN Unila memiliki latar belakang budaya dan karakter berbeda .
BACA JUGA:Romy Direktur Eksekutif Disway Research and Development, Siap Antar Disway.id 5 Besar Nasional
Oleh karena itu, Dr.Dikpride Despa diperlukan peran DPL untuk turut mendidik dan mengarahkan mahasiswa agar selaras dengan etika, norma dan adat yang berlaku selama belajar di masyarakat .
Dr.Dikpride Despa berpesan agar para DPL jangan segan memberikan peringatan jika terdapat mahasiswa melakukan kekeliruan karena pada dasarnya mahasiswa juga masih dalam tahap belajar.
Sementara, Ketua Sentra KKN Unila Dr.Helvi Yanfika ,S.P.,M.E.P., menguraikan jumlah peserta KKN pada priode II tahun 2024 yang akan berlangsung selama 40 hari mendatang berjumlah 857 orang mahasiswa.
" 857 orang mahasiswa ini terdiri dari 849 orang mahasiswa Unila dan 8 orang mahasiswa dari Universitas Bengkulu,"tambah Dr.Helvi .
Adapun rincian pembagian mahasiswa berdasarkan lokasi KKN tahun 2024, antara lain ; KKN Reguler berjumlah 785 orang berada di Lampung Timur, KKN Bilateral berjumlah 8 orang di Provinsi Bengkulu.