RADARLAMPUNG.CO.ID - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Projo resmi menyatakan dukungannya kepada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela dalam Pilgub Lampung 2024.
Dukungan terhadap pasangan Mirza-Jihan tersebut dituangkan dalam surat resmi yang ditandatangani Ketua Umum dan pengurus DPP Projo pada 29 Agustus 2024 lalu.
Melalui surat tersebut, DPP Projo menegaskan pasangan Mirza-Jihan memiliki visi dan misi yang sejalan dengan semangat Projo dalam memperjuangkan kesejahteraan rakyat.
Kemudian mendukung penuh agenda pembangunan nasional yang diusung oleh Presiden Joko Widodo serta Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
BACA JUGA:Seruan Herman HN Menangkan Mirza-Jihan: Jangan Setengah-setengah!
BACA JUGA:Komitmen Pengembangan Olahraga, Iyay Mirza Dukung Gelaran Turnamen Billiar di Bandar Lampung
“Keputusan ini diambil setelah melalui pertimbangan yang matang. Di mana, kami melihat bahwa Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela adalah pasangan yang berintegritas dan berkomitmen tinggi untuk memajukan Lampung,” tegas Ketua DPP Projo dalam pernyataannya.
Dukungan tersebut kian mempertegas arah perjuangan dalam menjadikan Lampung sebagai provinsi yang lebih sejahtera dan berdaya saing di tingkat nasional.
Sementara, pasangan Mirza-Jihan menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya atas kepercayaan yang diberikan Projo.
"Dukungan ini menjadi motivasi besar bagi kami untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat Lampung dan mewujudkan visi kami untuk Lampung yang lebih maju, adil, dan sejahtera," sebut Rahmat Mirzani Djausal.