Kaget dengan Ambruknya Overstek Puskesmas Kalirejo, Ardito Tegaskan Dinas Terkait Wajib Kawal Perbaikan

Jumat 10-01-2025,18:37 WIB
Reporter : Ari Suryanto
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Peristiwa ambruknya overstek Puskesmas Kalirejo, Lampung Tengah (Lamteng) mendapat perhatian khusus dari Wakil Bupati Ardito Wijaya. 

Saat dikonfirmasi Radar Lampung, Ardito Wijaya terkesan kaget dengan kejadian tersebut.

Pasalnya, sebagaimana diketahui proyek renovasi Puskesmas Kalirejo baru saja selesai dikerjakan akhir tahun 2024.

Ardito pun mengaku akan segera mengecek ke lokasi guna melihat kondisi dan dampak kerusakan bangunan puskesmas tersebut.

BACA JUGA:Edarkan Ekstasi, Warga Tulang Bawang Ini Diciduk Polisi Saat Nongkrong di Warung

Ya, Ardito dengan tegas menyatakan akan mengevaluasi pembangunan Puskesmas Kalirejo melalui dinas terkait.

"Kalau ada kesalahan dalam konstruksi dan pembangunan Puskesmas Kalirejo, akan kami serahkan kepada kawan-kawan Dinas PU untuk melakukan penilaian," ungkapnya.

Kini, pihaknya menekankan kepada dinas terkait untuk benar-benar mengawal perbaikan overstek Puskesmas Kalirejo yang ambruk tersebut.  

"Dari kejadian itu, yang akan segera kami kerjakan adalah membuat bangunan puskesmas yang rubuh itu bisa diperbaiki dan bisa difungsikan sebagaimana mestinya," ungkap Ardito.

BACA JUGA:Bebas Admin! Raih Keuntungan Link DANA Kaget Spesial, Cairkan Saldo Gratis Mulai Rp 50 Ribu

"Kami akan tekankan perbaikan harus dilakukan dengan optimal," tandasnya. 

Diketahui, peristiwa mengejutkan sekaligus memprihatinkan terjadi pada bangunan Puskesmas Kalirejo, Lamteng.

Pasca hujan yang mengguyur Kalirejo sejak Rabu (8/1) malam hingga Kamis (9/1) pagi, tiba-tiba overstek Puskesmas Kalirejo terlihat ambruk. 

Padahal, Puskesmas Kalirejo adalah bangunan baru hasil renovasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamteng yang baru kelar dikerjakan akhir tahun 2024.

BACA JUGA:Pesona Keindahan di Desa Wisata Cempaka Lampung Utara, Salah Satunya Desain Balai Desa Mirip Istana Negara

Kategori :