Apresiasi Pemkab Pringsewu untuk Anak-anak Berprestasi
radarlampung.co.id – Pemerintah Kabupaten Pringsewu memberikan penghargaan kepada anak-anak berprestasi di kabupaten itu. Apresiasi juga diberikan kepada keluarga yang peduli pada perlindungan anak. Penyerahan penghargaan dilakukan langsung Bupati Sujadi didampingi Sekretaris Kabupaten Budiman. Sujadi menyatakan, anak merupakan potensi dan penerus cita-cita perjuangan bangsa. Mereka mempunyai ciri dan sifat yang memerlukan perlindungan dalam rangka menjamin pertumbuhan serta perkembangan fisik, mental dan sosial secara utuh. ”Oleh karena itu, untuk dapat menghasilkan sumber daya manusia unggul di masa depan, upaya pembangunan anak harus mulai difokuskan sejak anak masih berada di dalam kandungan. Semoga anak-anak kita bisa menjadi anak yang qurota’ayun,” kata Sujadi saat deklarasi menuju Pekon Layak Anak dan Sekolah Ramah Anak se-Pringsewu, sekaligus peringatan Hari Anak Nasional (HAN) 2019 di lapangan Pemkab Pringsewu, Senin (29/7). Penghargaan anak berprestasi, masing-masing diberikan kepada Zacha Arif Wicaksana dan Zachy Arif Wicaksana, siswa SMPN 4 Pringsewu dengan prestasi juara festival dan lomba seni siswa nasional (FLS2N) tingkat provinsi serta mewakili Lampung ke lomba tingkat nasisonal. Kemudian Elang Pandu Albian (SDN 1 Pringsewu Selatan, prestasi renang), Kayla Zahratussyifa (SD IT Cahaya Madani, OSN IPA), dan Anissa Rizki Ananda (SMPN 3 Pringsewu, OSN Matematika). Untuk penghargaan Keluarga Peduli Perlindungan Anak, masih-masing diberikan kepada Miskan (Purwodadi), Deby dan Surono (Pagelaran Utara), Sumaji (Sukoharjo III), serta Turiman (Panggungrejo Utara). Selanjutnya sejumlah OPD dan lembaga. (sag/ais)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: