Iklan Bos Aca Header Detail

Target 17 Ribu Akseptor di Lambar

Target 17 Ribu Akseptor di Lambar

radarlampung.co.id – Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Lampung Barat menargetkan jumlah akseptor KB sebanyak 17.000 orang tahun ini. Target tersebut sesuai dengan yang diberikan Pemerintah Provinsi Lampung. Kabid KB Heli Puspitawati mewakili Plt. Kepala DP2KBP3A Lambar Muhammad Henry Faisal mengatakan, berbagai program akan dilaksanakan untuk mencapai target. Salah satunya pelayanan KB gratis. ”Untuk jenis-jenis alat kontrasepsi dalam pelayanan KB gratis yakni KB IUD (Intrauterine Device), implan, suntik, pil dan kondom,” kata Heli di ruang kerjanya, Senin (3/2). Selain KB untuk wanita, pihaknya juga akan memberikan pelayanan KB kepada pria. Berupa pemberian kondom dan vasektomi. Pada 2019 lalu, capaian akseptor KB di Lambar sebanyak 15.000 orang. Kemudian untuk akseptor baru sekitar 3.000-4.000 orang. Dengan capaian tersebut, tahun ini Lambar diberikan target oleh provinsi sebanyak 17.000 orang. (nop/ais)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: