Iklan Bos Aca Header Detail

Baru Tiga Balon Ambil Berkas di DPD II Partai Golkar Lamteng

Baru Tiga Balon Ambil Berkas di DPD II Partai Golkar Lamteng

RADARLAMPUNG.CO.ID - Penjaringan bakal calon bupati-wakil bupati yang dibuka DPD II Partai Golkar Lampung Tengah (Lamteng), nampaknya kurang diminati. Bagaimana tidak, sejak dibuka 7 Oktober hingga 16 Oktober 2019 baru tiga bakal calon yang mengambil berkas pendaftaran. Setelah Musa Ahmad yang merupakan ketua DPD II Partai Golkar Lamteng dan Ardito Wijaya mengambil berkas pendaftaran balonbup-balonwabup, giliran Loekman Djoyosoemarto mengambil berkas penjaringan balonbup, Rabu (16/10). Loekman mengambil berkas pendaftaran melalui liasion officer (LO)-nya Sutowo. \"Hari ini, saya mewakili Pak Loekman secara resmi mengambil berkas pendaftaran di DPD II Partai Golkar Lamteng. InsyaaAllah, berkas akan dikembalikan Senin (21/10),\" kata Sutowo. Harapannya, kata Sutowo, Partai Golkar dan PDI Perjuangan bisa bergabung dalam Pilkada 2020. \"Tapi, pastinya Pak Loekman tetap calon bupatinya,\" ungkapnya. Sedangkan Ketua Tim Penjaringan Balonbup-Balonwabup DPD II Partai Golkar Lamteng Roni Akhwandi menyatakan sudah tiga balon yang mengambil berkas pendaftaran. \"Pak Loekman jadi balonbup pertama yang mengambil berkas pendaftaran dari eksternal partai. Pastinya, kita akan bersikap profesional dalam penjaringan ini. Kita juga apresiasi balonbup-balonwabup yang telah mengambil berkas pendaftaran. Ini berarti menunjukkan niat serius ikut pilkada,\" katanya. Ditanya apakah ada balonbup-balonwabup lain yang sudah komunikasi untuk mengambil berkas pendaftaran, Roni menyatakan ada. \"Ada. LO dari Nessy Kalviana Mustafa, dan Miswan Rody yang sudah komunikasi. Tapi, belum tahu apakah jadi mengambil berkas pendaftaran. Kita tunggu saja. Pendaftaran dan pengembalian berkas ditutup 21 Oktober 2019,\" ungkapnya. (sya/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: