Iklan Bos Aca Header Detail

Bupati Minta KONI Tingkatkan Prestasi Atlet

Bupati Minta KONI Tingkatkan Prestasi Atlet

radarlampung.co.id – Bupati Tanggamus Dewi Handajani berharap Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) selaku induk dari pengurus cabang olahraga dapat terus melakukan  pembinaan kapada para atlet. Dengan begitu bisa meningkatkan prestasi dan dapat mencari bibit baru.

Ini disampaikan Dewi Handajani saat membuka rapat koordinasi (rakor) KONI yang berlangsung di Sekretariat Kabupaten Tanggamus. ”Saya berharap ada evaluasi dalam pembuatan program. Termasuk strategi-strategi yang harus dilakukan,” kata Dewi.

Melalui rakor tersebut, Dewi berharap dapat  menjadi ajang dan sarana berkomunikasi serta konsultasi antara KONI dengan berbagai cabang olahraga dan Pemkab Tanggamus. Sehingga eksistensi KONI di Tanggamus ini dapat kembali dirasakan,

Terkait Porprov ke-9 tahun depan, Dewi ingin atlet Tanggamus berprestasi dan memperbaiki peringkat. Pada 2017 lalu, kabupaten ini masuk delapan besar dari 15 kabupaten/kota. ”Harapannya, kita tidak lagi di posisi delapan besar. Tetapi harus meraih prestasi lebih baik lagi. Meningkat lima besar,” tegas Bunda Dewi—sapaan akrab Dewi Handajani.  

Sementara Ketua KONI Tanggamus Samsul Hadi mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Tanggamus atas dukungannya, sehingga rakor dan kegiatan dapat berjalan.

Ia juga menyampaikan prestasi para atlet pada ajang Porprov 8 Lampung. Kontingen Tanggamus meraih prestasi membanggakan dengan meraih 19 medali emas dan menempati peringkat delapan. (rls/ehl/ais)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: