Iklan Bos Aca Header Detail

Butuh Beras, Ajukan Proposal ke Dinas Ketahanan Pangan!

Butuh Beras, Ajukan Proposal ke Dinas Ketahanan Pangan!

radarlampung.co.id – Warga yang gagal panen dan membutuhkan beras bisa mengajukan proposal bantuan ke Dinas Ketahanan Pangan Pringsewu. Bantuan ini diberikan melalui cadangan pangan daerah dan stok darurat untuk warga yang sangat membutuhkan beras. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pringsewu Thabrani Mahfi menjelaskan, penerima beras disebabkan diwilayahnya mengalami gagal panen akibat terserang hama wereng dan imbas dari kemarau panjang. ”Mayoritas mereka merupakan buruh tani dan petani penggarap,” kata Thabrani Mahfi. Prosesnya, kepala pekon terlebih dahulu mengajukan  bantuan beras karena diwilayahnya mengalami gagal panen. \"Pengajuan selanjutnya dilaporkan ke bupati. Jika disetujui, maka dilakukan verifikasi ke lapangan. Apakah benar-benar gagal panen,\" sebut Tabrani disela-sela mendampingi Wakil Bupati Fauzi menyalurkan bantuan beras 6,25 ton untuk 625 kepala keluarga (KK) pada lima titik di kabupaten itu, Rabu (4/9). Bantuan disalurkan pada tiga titik di Pekon Waringinsari Barat, Kecamatan Sukoharjo sebanyak satu ton untuk 100 KK. Di Pekon Bandungbaru Barat, Kecamatan Adiluwih sebanyak 2,05 ton untuk 205 KK dan Pekon Sukoharjo 1, Kecamatan Sukoharjo sebanyak satu ton untuk 100 KK. Masing-masing kepala keluarga mendapatkan 10 kilogram beras jenis premium. \"Semoga bantuan beras ini dapat bermanfaat. Apalagi memang masyarakat sangat membutuhkan, karena gagal panen akibat hama wereng dan kemarau panjang,\" kata Fauzi. (sag/mul/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: