Iklan Bos Aca Header Detail

Catat, Ini Dua Nomor WhatsApp untuk Warga Tuba urus Adminduk

Catat, Ini Dua Nomor WhatsApp untuk Warga Tuba urus Adminduk

RADARLAMPUNG.CO.ID - Guna mengantisipasi penyebaran virus corona (Covid-19) di Tulangbawang, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) setempat menghentikan pelayanan secara langsung.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Disdukcapil Tulangbawang Yusrizal. Menurutnya, pihaknya juga telah mengeluarkan surat edaran pengumuman resmi terkait penghentian pelayanan secara langsung.

\"Pelayanan secara langsung pembuatan dokumen administrasi kependudukan untuk sementara ditiadakan selama 14 hari kedepan terhitung sejak Selasa (17/3) besok sampai dengan 30 Maret 2020,\" katanya kepada radarlampung.co.id, Senin (16/3).

Dilanjutkannya, hal ini untuk mengantisipasi penyebaran virus corona, khususnya di Tulangbawang.

Namun, masyarakat Tulangbawang tidak perlu khawatir, proses pelayanan dokumen administrasi kependudukan tetap akan berjalan secara online melalui WhatsApp di nomor 082278435711 atau 085267864475.

\"Tidak perlu khawatir, kami sudah menyiapkan tim untuk melakukan proses pelayanan administrasi kependudukan secara online melalui WhatsApp,\" tandasnya. (nal/sur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: