Iklan Bos Aca Header Detail

Operasi Ketupat, Jalinbar Wilayah Barat Tanggamus Fokus Patroli

Operasi Ketupat, Jalinbar Wilayah Barat Tanggamus Fokus Patroli

radarlampung.co.id – Tim gabungan akan patroli di jalan lintas barat (Jalinbar) wilayah Barat Tanggamus dalam Operasi Ketupat Krakatau 2019. Meliputi Kecamatan Wonosobo, Bandarnegeri Semong, dan Semaka. ”Jalur di wilayah Barat, kami adakan patroli gabungan bersama anggota TNI dan Satpol PP. Itu dilakukan sesering mungkin untuk mencegah timbulnya tindak kriminalitas,\" tegas Kapolres Tanggamus AKBP Hesmu Baroto saat gelar pasukan Operasi Ketupat Krakatau 2019. Sementara dalam operasi yang berlangsung selama 13 hari mulai 29 Mei, ratusan personel gabungan diturunkan. Operasi Ketupat kali ini memiliki karakteristik khas dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Sebab dilaksanakan bersamaan dengan penyelenggaraan tahapan Pemilu 2019. Ini menyebabkan potensi kerawanan yang akan dihadapi semakin kompleks. ”Hal ini akan diantisipasi melalui upaya pengamanan personel gabungan Polres Tanggamus, Kodim 0424/TGM dibantu stakeholder. Baik Pemkab Tanggamus dan Pringsewu maupun organisasi kemasyarakatan serta organisasi kepanduan,” sebut dia. Selain patroli, juga didirikan posko pengamanan dan pelayanan. Untuk Tanggamus ada empat pos pengamanan. Yakni di Jalinbar Talangpadang, Rest Area Gisting, Pekon Talagening atau depan SPBU, dan Pekon Waykerap, Kecamatan Semaka. ”Untuk Tanggamus, kami dirikan posko pengamanan. Tujuannya memberikan pengamanan dalam perjalanan bagi pemudik yang melintasi atau bertujuan ke Tanggamus,\" urainya. Sementara posko pelayanan didirikan di Rest Area Pringsewu. Unsur kepolisian dan seluruh instansi yang terlibat siaga di pos tersebut. (ral/ehl/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: