Iklan Bos Aca Header Detail

Pemkab Tanggamus Gelar Halal Bihalal, Mari Saling Memaafkan!

Pemkab Tanggamus Gelar Halal Bihalal, Mari Saling Memaafkan!

radarlampung.co.id - Pemerintah Kabupaten Tanggamus menggelar halal bihalal pada hari pertama masuk kerja usai cuti bersama dan libur Lebaran, Senin (10/6). Kegiatan yang berlangsung di halaman belakang sekretariat kabupaten ini dihadiri Bupati Dewi Handajani, Wakil Bupati AM Syafi\'i, Dandim 0424/TGM Letkol Arh. Anang Hasto, Kepala Kejari Tanggamus David P. Duarsa, Ketua DPRD Heri Agus Setiawan, Wakapolres Tanggamus Kompol Yuliansyah, Ketua Pengadilan Agama Asrori, Sekretaris Kabupaten Hamid H. Lubis, Kepala Pos SAR Tanggamus Deny Mezu, kepala OPD, camat dan pegawai pemkab setempat. Kabag Kesmas Setkab Tanggamus Arpin dalam laporannya mengatakan, Halal Bihalal merupakan tradisi umat muslim di Indonesia. Tujuan utamanya adalah saling bermaafan. \"Dengan Halal Bihalal, mudah-mudahan menyelesaikan masalah, menjernihkan air yang keruh dan mengurai benang yang kusut serta membebaskan diri dari perbuatan dosa yang dilakukan selama satu tahun terakhir melalui saling maaf-maafan,\" kata Arpin. Sementara Bupati Tanggamus Dewi Handajani dalam sambutannya mengatakan, Halal Bihalal merupakan sarana membuka hati sebesar-besarnya untuk memaafkan atas kesalahan orang lain kepada kita. Begitupun sebaliknya. \"Salah satu tujuan Halal Bihalal adalah untuk merekonstruksi kembali agar solid, khususnya ASN sebagai abdi masyarakat untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Bulan Syawal ini juga menjadi momentum untuk peningkatan kualitas keimanan dan ketaqwaan,\" tegas Dewi. (ehl/ral/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: