Iklan Bos Aca Header Detail

Sembilan Kecamatan Zona Merah, Tahapan Pilkades Serentak Ditunda

Sembilan Kecamatan Zona Merah, Tahapan Pilkades Serentak Ditunda

RADARLAMPUNG.CO.ID - Tahapan pemilihan kepala desa serentak pada 37 desa di Pesawaran dihentikan sementara. Pasalnya, saat ini dari 11 kecamatan, sembilan masuk zona merah penyebaran virus Corona.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Pesawaran Zuriadi mengatakan, penundaan pelaksanaan tahapan pilkades serentak merujuk surat edaran Bupati Nomor 140/3307/IV.15/2021 tentang Penundaan Pelaksanaan Pilkades Serentak.

Selain itu mengacu Peraturan Bupati Pesawaran Nomor 35/2020 tentang perubahan atas Peraturan Bupati Nomor 26/2020 tentang Pedoman Adaptasi Tatanan Normal Bsaru yang Produktif dan Aman Covid-19 Kabupaten Pesawaran.

\"Penundaan pelaksanaan pilkades serentak ini melihat perkembangan penyebaran virus Corona semakin meningkat. Sehingga pak bupati mengambil kebijakan untuk pilkades ditunda,\" kata Zuriadi, Kamis (8/7).

Tahapan pilkades serentak di Pesawaran ini sudah masuk verifikasi berkas tingkat kabupaten. (ozi/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: