Antisipasi Covid-19 Varian Baru, Pemkot Metro Genjot Vaksin Boster

Antisipasi Covid-19 Varian Baru, Pemkot Metro Genjot Vaksin Boster

Wali Kota Metro Wahdi. Foto Ruri Setiauntari/Radarlampung.co.id --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Masyarakat tetap diimbau menjaga protokol kesehatan di setiap kegiatannya. Hal ini menyusul munculnya varian baru dari Omicron subvarian BA.4 dan BA.5 di Indonesia.

Wali Kota Metro Wahdi mengatakan, pihaknya tetap mengimbau masyarakat untuk tetap taat protokol kesehatan.

“Tetap saja prokes. Karena ada perubahan dan mutasi (varian baru Covid-19),” ujar Wahdi.

BACA JUGA:Pemkot Metro Bakal Beri Pembinaan Kepada Anggota Khilafatul Muslimin

Dikatakannya, untuk saat ini di Kota Metro belum ditemukan adanya varian baru tersebut. Bahkan berdasarkan laporan harian kasus Covid-19 masih nol.

“Kalau sementara ini masih nol dari laporan harian. Tapi tentu kita juga harus tetap waspada,” tukasnya.

Ia menuturkan, saat ini Metro pun masih menerapkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 1.

BACA JUGA:DPRD Metro Desak Evaluasi Kegiatan Seremonial

Kendati begitu, pemkot masih terus mengejar vaksinasi tahap ketiga atau booster. Sebab, capaian vaksin tersebut belum 100 persen.

“Kita juga masih mengejar vaksin booster. Kalau vaksin anak alhamdulillah kita sudah 100 persen,” pungkasnya. (rur)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: