Bareskrim Polri Limpahkan Doni Salmanan ke Lapas Kebonwaru Bandung
Kasus tersebut kini telah dilakukan pelimpahan berkas tahap II dari Mabes Polri ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Bale Bandung.
Selasa 5 Juli 2022 pagi, Doni Salmanan tampak hadir sekitar pukul 09.00 WIB di Kantor Kejati Jabar. Dia datang bersama pengacaranya.
Terpantau, Doni datang mengenakan pakaian resmi kemeja batik dan sepatu sneakers. Beda dengan tahanan pada umumnya, Doni tiba dengan menumpang mobil SUV Pajero Sport.
Doni Salmanan datang tanpa diborgol dan langsung masuk ke kantor untuk dilakukan proses pelimpahan berkas tahap II.
Wakil Kepala Kejati Jabar Didi Suhardi menuturkan pihaknya menerima pelimpahan tahap II yang dilakukan Mabes Polri.
“Kami menerima penyerahan tahap dua tersangka dan barang bukti. Ini merupakan penyerahan tersangka dan barang bukti. Karena locus delicti di PN Bale Bandung, maka perkara diteruskan ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Bale Bandung,” ucapnya, Selasa 5 Juli 2022. (*)
Artikel ini telah tayang di Disway.id dengan judul: Doni Salmanan Huni Lapas Kebonwaru Bandung Sembari Tunggu Sidang Pengadilan
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: