Kunjungi RSJ Lampung, Anggota DPD Jihan Nurlela Merasa ‘Pulang ke Rumah’

Kunjungi RSJ Lampung, Anggota DPD Jihan Nurlela Merasa ‘Pulang ke Rumah’

Kunjungan anggota DPD RI dr. Jihan Nurlela ke Rumah Sakit Jiwa Daerah Provinsi Lampung, Kamis 28 Juli 2022. Ia disambut Direktur RSJD Lampung dr. Nuyen Meutia Fitri, MARS dan Ketua Komite Medik dr. Tendri Septa. Sp.KJ (K). FOTO HUMAS RSJ LAMPUNG --

“SDM dokter, perawat masih banyak kekurangan di RSJ tadi. Lalu tidak ada beasiswa dari kemenkes untuk RSJ, ini harus saya sampaikan juga. Karena tidak selaras dengan tugas-tugas di RSJ. Di Provinsi Lampung RSJ hanya satu, yang mengcover 15 kabupaten/kota di Lampung,” tegas Jihan.

Selain itu, terkait seringnya obat-obatan kosong, adik Wakil Gubernur Chusnunia Chalim ini mengatakan akan berkoordinasi dengan kementrian kesehatan. 

“Kemudian terkait obat-obatan, yang sering kosong di e-catalog, agar pemenang tender tidak hanya satu tadi masukannya, sehingga ada pilihan. Atau ada masalah lain yang menyebabkan obat-obatan kosong di e-catalog akan saya koordinasikan dengan Kemenkes dalam rapat-rapat nanti. Kemudian masalah pasien, tadi pasien tidak mampu dan pasien yang tidak tahu keluarganya, ini harus dibiayai oleh negara,” pungkasnya. (*)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: