Ketua Forikan Mesuji Kampanyekan Gemar Makan Ikan, Berikut Ini Sederet Manfaatnya

Ketua Forikan Mesuji Kampanyekan Gemar Makan Ikan, Berikut Ini Sederet Manfaatnya

Ketua Forikan Kabupaten Mesuji mengunjungi Desa Tanjung Sari, Kecamatan Tanjung Raya, Kamis 13 Oktober 2022. (foto radarlampung.co.id/ardian mukti)--

MESUJI, RADARLAMPUNG.CO.ID - Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Mesuji melakukan perluasan kampanye gerakan memasyarakatkan makan ikan.

Salah satunya, Ketua Forikan Kabupaten Mesuji mengunjungi Desa Tanjung Sari, Kecamatan Tanjung Raya, Kamis 13 Oktober 2022.

Hal itu sebagai upaya peningkatan konsumsi ikan masyarakat untuk pemenuhan gizi seimbang, beragam, dan aman untuk kesehatan.

Ketua Forikan Mesuji Pori Karlia Sulpakar mengatakan, ikan sebagai salah satu sumber protein hewani merupakan jawaban tepat dalam penyediaan gizi yang sehat, halal, dan baik terhadap keluarga.

BACA JUGA:Putra Daerah Lampung Dilantik Menjadi Pejabat Tinggi Madya Otoritas IKN, Simak Profilnya

Melalui gemar makan ikan, diharapkan tumbuh kesadaran gizi individu maupun kolektif masyarakat untuk gemar mengonsumsi ikan yang aman, sehat, dan halal dengan melibatkan seluruh elemen bangsa.

Dalam upaya mendukung pelaksanaan kegiatan gemar makan ikan, diperlukan koordinasi lintas lembaga, lintas sektoral, lintas profesi, dan lintas budaya. 

Langkah tersebut membutuhkan strategi baru yang melibatkan seluruh komponen.

Hal ini agar  mampu  membangunkan kesadaran masyarakat  Mesuji untuk memilih ikan sebagai sumber protein utama dalam menu makanan keluarga.

BACA JUGA:Akomodasi Kepesertaan Pekerja, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Mesuji Sosialisasikan Jamsostek

Tingkat konsumsi makan ikan yang rendah dapat mempengaruhi keberlangsungan industri pengolahan ikan dan kesejahteraan nelayan.

Oleh sebab itu, gemar makan ikan merupakan tanggung jawab bersama.

Bukan pemerintah saja. Tetapi juga para pengusaha dalam mendukung peningkatan konsumsi ikan di masyarakat.

Jadi Program Gemarikan dapat memberikan efek positif terhadap industrinya. Maupun pelaku perikanan di segala tingkatan. Terutama bagi para nelayan dan pembudidaya dalam mencapai kesejahteraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: