Tingkatkan Konsumsi Ikan di Tanggamus Dengan Berbagai Olahan
Dinas Perikanan Tanggamus berupaya meningkatkan minat konsumsi ikan di kabupaten itu. ILUSTRASI/FOTO PIXABAY.COM--
TANGGAMUS, RADARLAMPUNG.CO.ID - Dinas Perikanan Tanggamus terus berupaya untuk meningkatkan minat konsumsi ikan di kabupaten itu.
Salah satunya melalui langkah peningkatan pengolahan ikan.
Pada tahun 2023, terdapat sekitar 18 Unit Pengolahan Ikan (UPI) yang tersebar pada beberapa kecamatan.
BACA JUGA: Catat! Ini Batasan Usia Terbaru untuk Pendaftar CPNS 2023
BACA JUGA: Berikut Tips Ampuh untuk Lolos CPNS 2023 Sekolah Kedinasan
Menurut Kepala Bidang Pengolahan Ikan Dinas Perikanan Tanggamus Yeni Marlina, mengatakan, sejumlah pengolahan ikan dilakukan untuk meningkatkan minat konsumsi ikan di kabupaten itu.
Pengolahan ikan tersebut antara lain berupa bakso ikan, dendeng ikan, abon ikan, ikan asap, sate, pempek dan ikan asin rebus.
Pada tahun ini, terdapat sekitar 18 unit pengolahan ikan (UPI) yang tersebar pada beberapa kecamatan di Tanggamus.
BACA JUGA: Penghapusan Tenaga Honorer 2023 Dibatalkan? Begini Hasil Keputusannya
Antara lain olahan pempek ikan di Kecamatan Gisting, ikan asin rebus serta ikan asap di Kecamatan Limau dan Semaka.
Kemudian olahan bakso ikan di Kecamatan Wonosobo dan Kota Agung serta olahan abon, dendeng dan sate ikan di Kota Agung.
Selain pengolahan ikan, upaya Pemerintah Kabupaten Tanggamus dalam meningkatkan konsumsi ikan masyarakat adalah dengan menggencarkan sosialisasi ke masyarakat.
BACA JUGA: Bagaimana THR Lebaran 2023 untuk Pekerja yang Cuti dan Dirumahkan? Berikut Aturannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: