BRI Cabang Pringsewu Serahkan CSR berupa Bantuan Dana Rehabilitasi Ruang Wudhu dan Sanitasi
Pemimpin Cabang bank BRI Pringsewu Nur Laela Zuliatus Shiyam dididampingi Supervisor Penunjang Operasional A. Febriansyah Irmas menyerahkan CSR yang diterima pimpinan Pondok Pesantren Miftahussalam Candiretno Imam Muhyidin--
PRINGSEWU RADARLAMPUNG.CO.ID -Bank Rakyat Indonesia cabang Pringsewu menyerahkan CSR berupa Bantuan Dana Rehabilitasi Ruang Wudhu dan Sanitasi Pondok Pesantren Miftahussalam Candiretno kecamatan Pagelaran kabupaten Pringsewu.
Bantuan CSR senilai Rp 163.700.000 tersebut diserahkan Pemimpin Cabang bank BRI Pringsewu Nur Laela Zuliatus Shiyam dididampingi Supervisor Penunjang Operasional A. Febriansyah Irmas kepada pimpinan Pondok Pesantren Miftahussalam Candiretno Imam Muhyidin, 14 Desember 2022.
Pemimpin Cabang bank BRI Pringsewu Nur Laela Zuliatus Shiyam mengatakan Bantuan Dana Rehabilitasi Ruang Wudhu dan Sanitasi Pondok Pesantren Miftahussalam tersebut harapannya dapat bermanfaat.
"Selain untuk kebutuhan pondok dan para santri dalam menjalankan ibadah serta menuntut ilmu. Juga dapat lebih mensyiarkan agama," ungkapnya.
Begitu juga dengan bantuan rehabilitasi sanitasi yang di berikan. Sanitasi di pondok pesantren tersebut dapat lebih tertata serta pada gilirannya membawa dampak ikut menyehatkan lingkungan.
CSR yang di berikan tersebut merupakan agenda rutin yang dilakukan bank BRI Cabang Pringsewu. Selain untuk sarana ibadah termasuk pondok pesantren bank BRI cabang Pringsewu juga memberikan CSR dalam bentuk lain. Dengan menyasar berbagai bidang, baik sosial, sarana umum, juga pelaku usaha.
CSR yang di berikan Bank BRI Cabang Pringsewu lanjut Nur Laela Zuliatus Shiyam merupakan bentuk kepekaan sosial salah satu bank di bawah BUMN tersebut kepada lingkungannya.
BACA JUGA:Kalungkan Badik di Leher Korban, Bandit Asal Tulang Bawang Ini Cabuli Anak Dibawah Umur
"CSR seperti ini akan terus berlanjut tentunya dengan sasaran di bidang lainnya," tandas Pemimpin Cabang bank BRI Pringsewu Nur Laela Zuliatus Shiyam seraya berterimakasih pada masyarakat dan nasabah sehingga program CSR ini dapat terus berjalan. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: