Sedih! Tiga Hari Usai Menikah, Pasangan Ini Tewas Kecelakaan

Sedih! Tiga Hari Usai Menikah, Pasangan Ini Tewas Kecelakaan

Foto akad nikah pasangan pengantin baru asal Tanggamus yang kecelakaan di Tangerang, Banten, Rabu 11 Januari 2023. FOTO TANGKAP LAYAR TIKTOK @MULANGBE--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID - Sedih! Pasangan pengantin baru, Syahrul (27), warga Pekon Terdana, Kecamatan Kota Agung, Tanggamus dan istrinya Ronita (23), tewas dalam kecelakaan di Tangerang, Rabu 11 Januari 2023. 

Kecelakaan yang merenggut nyawa pasangan pengantin yang baru menikah, Minggu 8 Januari 2023 ini terjadi di Jalan Raya Serang, Km 30, Tangerang, Banten. 

Kesedihan atas tewasnya pasangan pengantin baru ini diunggah dalam akun TikTok @mulangbe. 

Pada video pertama, terlihat foto Syahrul dan Ronita mengenakan pakaian adat Lampung. 

BACA JUGA: Bansos BLT Lansia Cair Rp 2,4 Juta! Cek Syarat Pengambilannya di Link Resmi IniBACA JUGA:Bansos BLT Lansia Cair Rp 2,4 Juta! Cek Syarat Pengambilannya di Link Resmi Ini

BACA JUGA: Peristiwa Paling Parah, Kasus Ikan Mati Mendadak di Danau Ranau Sebabkan Kerugian Sebesar Ini

Pada video tersebut tertulis, "akad nikah 3 hari lalu". 

Kemudian dilanjutkan dengan potongan video beberapa orang makan di sebuah rumahnya. Tertulis caption, "makan bersama usai beres-beres rumah".

Video tersebut disusul dengan foto sepeda motor yang ringsek dan dua peti mati di dalam ambulans. 

Sementara pada video kedua, terlihat mobil ambulans tiba di rumah duka. Tertulis, "sampai di Lampung, Kotaagung.23.00".

BACA JUGA: Diperiksa Tiga Jam, Tersangka Dugaan Korupsi BOKB Tanggamus Dibawa ke Rutan Kota Agung BACA JUGA:Diperiksa Tiga Jam, Tersangka Dugaan Korupsi BOKB Tanggamus Dibawa ke Rutan Kota Agung

BACA JUGA: Program Subsidi Gaji BSU Cair Bulan Ini? Simak Penjelasan Kemnaker

Video dengan sound sedih ini berlanjut dengan peti mati yang dibawa ke dalam rumah. Tertulis, "dan yang paling sedih, dikebumikan terpisah dengan istri".

Sementara Sekretaris Pekon Terdana Hidayatullo membenarkan korban kecelakaan tersebut adalah warga pekon tersebut. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: