Perbaikan Jalinbar Berlanjut Tahun Ini, Catat Lokasinya

Perbaikan Jalinbar Berlanjut Tahun Ini, Catat Lokasinya

Perbaikan jalan lintas Barat (Jalinbar) Pringsewu yang belum diselesaikan. FOTO AGUS SUWIGNYO/RADARLAMPUNG.CO.ID --

RADARLAMPUNG.CO.ID-Perbaikan jalan lintas barat (Jalinbar) yang ditangani Balai Pengelolaan Jalan Nasional (BPJN) Lampung kembali dilakukan pada 2023 ini.

Menurut Kepala BPJN Lampung, Rien Marlia melalui Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah Tugas Perbantuan (SKPD-TP) Ahmad Barden Mogni, perbaikan ini untuk memperkeras bahu jalan.

"Perbaikan di jalinbar kembali dilanjutkan tahun 2023 ini, salah satunya itu dengan memperkeras bahu jalan yang akan dikerjakan menyambung pekerjaan 2022 lalu," kata Barden.

BACA JUGA:Ramai Berita Vaksin Booster Kedua Berbayar? Begini Kata Kemenkes

Pengerjaan jalan ini pada ruas Kemiling Bandarlampung - Gedongtataan Pesawaran dengan panjang 3 kilometer. Sementara 2022 lalu, BPJN telah melakukan pengaspalan di jalinbar ruas Kemiling - Gedongtataan yang panjangnya mencapai 4,4 kilometer.

"Jadi kan tahun lalu kita sudah mengaspal jalannya, kita buat rabat juga. Nah tahun ini guna melebarkan jalan, agar bisa lebih membantu pengendara, kita akan melebarkan bahu jalan," katanya.

Barden mengatakan pengerasan bahu jalan ini penting dilakukan di ruas Jalinbar. Mengingat kerap adanya kendaraan yang mogok dan membuat penumpukan kendaraan hingga kemacetan.

BACA JUGA:Sekda Lantik 2 Wakil Direktur RSUDAM, Ada Mantan Kadiskes Kota Bandar Lampung

Sementara pengerjaan jalan ini akan segera dilakukan. Targetnya saat Hari Raya Idul Fitri pada tahun 2023 ini, di bulan April sudah dapat diselesaikan.

"Kita akan upayakan selesai pada lebarna tahun ini. Jadi kendaraan yang melintas bisa nyaman, dan tidai perlu khawatir jika nantinya ada kendaraan yang mogok di jalan," katanya.

Diberitakan sebelumnya sejumlah titik di perbaiki di ruas Jalinbar. masyarakat harus hati-hati saat melewati jalan.

BACA JUGA:Antisipasi Stabilitas dan Ketersediaan, Bulog Lampung Salurkan 3 Ton Beras ke Masyarakat

"Atas usulan masyarakat kita mulai mengerjakan, saat ini baru dimulai. Karenanya kami memohon maaf jika perjalannya sedikit terganggu. Karenanya dihimbau untuk berhati-hati dan mengantisipasi kemungkinan kemacetan," kata Barden.

Dia mengatakan ada 8 titik yang diperbaiki dengan aspal. Mulai dari Ruas Imam Bonjol didepan Terminal Kemiling sepanjang 100 meter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: