Proses Migrasi Peduli Lindungi Menuju SATUSEHAT Mobile, PT KAI Imbau Pelanggan Bawa Bukti Vaksin

Proses Migrasi Peduli Lindungi Menuju SATUSEHAT Mobile, PT KAI Imbau Pelanggan Bawa Bukti Vaksin

Proses Boarding Penumpang Kereta Api. Ilustrasi/Instagram @kai121_--

RADARLAMPUNG.CO.ID – Proses migrasi dari aplikasi PeduliLindungi menuju transisi SATUSEHAT Mobile nampaknya berpengaruh untuk beberapa transaksi perjalanan.

Misalnya saja PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang menghimbau supaya para pelanggan membawa bukti vaksin.

Para pelanggan Kereta Api Indonesia (KAI) dihimbau untuk membawa bukti vaksinasi dalam proses migrasi dari aplikasi PeduliLindungi menuju transisi SATUSEHAT Mobile.

Dalam hal ini, para pelanggan Kereta Api Indonesia (API) harus menunjukkan bukti vaksinasi saat melakukan boarding.

BACA JUGA:Ini Persyaratan Wajib untuk Penumpang Kereta Api Lebaran 2023

“Terkait dengan perubahan aplikasi PeduliLindungi menjadi SatuSehat Mobile per 1 Maret 2023, pelanggan diimbau untuk dapat menunjukkan dokumen vaksin, saat melakukan boarding,”dikutip dari keterangan akun Instagram @kai121_.

Kemudian untuk dokumen vaksinasi yang harus dibawa saat melakukan boarding bisa berupa soft copy yang ditunjukkan di ponsel atau bisa juga berupa dokumen fisik.

Penunjukkan bukti vaksinasi ini dilakukan sebagai upaya antisipasi, apabila validasi status vaksin pelanggan saat boarding mengalami gangguan dalam menampilkan status vaksin penumpang.

Seperti yang diberitakan Radarlampung.co.id sebelumnya bahwa Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) telah melakukan transisi dari Aplikasi PeduliLindungi menjadi SATUSEHAT Mobile.

BACA JUGA:Cek Jadwal dan Harga Tiket Kereta Api Lebaran di Lampung

Layanan kesehatan yang mulanya bernama Peduli Lindungi kini berubah menjadi SATUSEHAT Mobile.

SATUSEHAT Mobile saat ini telah bertransformasi dan berkembang dari aplikasi PeduliLindungi.

Berdasar pantauan Radarlampung.co.id dari akun Instagram @kemenkes_ri pada Kamis, 2 Maret 2023. SATUSEHAT Mobile bakal menjadi gaya hidup baru bagi masyarakat agar tetap sehat dan semakin sehat.

Melalui aplikasi layanan kesehatan SATUSEHAT Mobile, masyarakat akan mendapatkan fitur dan layanan kesehatan terintegrasi dengan mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: