Paripurna Istimewa Peringatan HUT Ke-59 Provinsi Lampung, Ketua DPRD Lampung: Mari Bergandeng Tangan Bangun L

Paripurna Istimewa Peringatan HUT Ke-59 Provinsi Lampung, Ketua DPRD Lampung:  Mari Bergandeng Tangan Bangun L

Paripurna Istimewa dalam rangka HUT ke 59 Provinsi Lampung-FOTO DOK DPRD LAMPUNG-

BANDARLAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID  - DPRD Provinsi Lampung menggelar rapat paripurna istimewa Hari Ulang Tahun (HUT) ke 59 Provinsi Lampung pada Sabtu18 Maret 2023. 

Paripurna Istimewa dipimpin Ketua DPRD Lampung Mingrum Gumay, S.H., M.H, didampingi unsur pimpinan lain dan segenap anggota legislatif. 

Sementara dari unsur eksekutif dihadiri langsung Gubernur Lampung Ir. Arinal Djunadiri didampingi Wakil Gubernur Chusnunia Chalim, Sekdaprov Lampung Fahrizal Darminto, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), unusr forkopimda provinsi Lampung, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan unsur undangan lainnya. 

Ketua DPRD Lampung Mingrum Gumay, S.H., M.H menjelaskan, DPRD Lampung merupakan bagian dari pemerintah provinsi yang tidak dapat dipisahkan. 

BACA JUGA:Rangkaian HUT Lampung, Ribuan Masyarakat Ikuti Fun Run dan Sepeda Santai

Tentunya, sambung dia butuh penguatan sinergi antara eksekiutif dan legislatif dalam rangka mengimplmentasikan pembangunan di provinsi Lampung yang merupakan cita-cita dan harapan leluhur. 

"Tentu dengan bergandengan tangan semua pihak melakukan kebijakan dan percepatan pembangunan. Orientasinya jelas untuk kepentingan rakyat," ujarnya. 

Dalam kesempatan itu, Mingrum juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mencurahkan segala dal dalam kontribusinya dalam stabilitas dan pengawasan menyeluruh kepada program kerakyatan di Sai Bumi ruwa Jurai ini. 

BACA JUGA:Pesta Rakyat Meriahkan Peringatan HUT Lampung Tengah ke-76

"Memasuki usia ke 59 tahun ini tentu banyak liku liku yang sudah dilewati. Karenanya, kematangan usia ini harus berbanding lurus dengan kesejahteraan rakyat. Jangan lagi ada ketertinggalan, maupun itu di sektor pendidikan, ekonomi, kesehatan dan sebagainya," katanya. 

Di akhir katanya, Mingrum juga melontarkan pantun. Isinya: "Pagi ini DPRD Lampung menggelar paripurna istimewa, jangan lupa ucapkan salam pancasila. Hari ini kta semua bergembira, menyembut HUT Lampung yang berkarakter Bhineka Tunggal Ika," pungkas Mingrum. 

Sementara, Gubernur Arinal Djunaidi mengucapkan selamat dan Dirgahayu kepada seluruh masyarakat Lampung, sebagai ungkapan bahagia lahirnya Provinsi Lampung Tanggal 18 Maret 1964 yang lalu.

BACA JUGA:Ini Harapan Gubernur di HUT Lampung ke-57   

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: