Iklan Bos Aca Header Detail

Organisasi Profesi Kesehatan Temui Gubernur, Ini Tuntutan dan Hasilnya

Organisasi Profesi Kesehatan Temui Gubernur, Ini Tuntutan dan Hasilnya

Pertemuan Organisasi Profesi Kesehatan dengan Gubernur Lampung.---Foto : Prima Imansyah Permana/Radarlampung.---

RADARALAMPUNG.CO.ID - Lima Organisasi Kesehatan di Lampung, Kamis 11 Mei 2023 mengunjungi Komisi V DPRD Provinsi Lampung dan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung.

Di mana kelima gabungan organisasi kesehatan itu terdiri dari, PPNI (Persatuan Perawat Nasional Indonesia), IDI (Ikatan Dokter Indonesia), IBI (Ikatan Bidan Indonesia), PDGI (Persatuan Dokter Gigi Indonesia), dan IAI (Ikatan Apoteker Indonesia). 

Kelimanya mendatangi dua instansi pemerintah itu untuk menyampaikan aspirasi penolakan akan Undang-Undang (UU) Kesehatan Omnibus Law.

Kunjungan gabungan organisasi kesehatan ini di Pemprov Lampung disambut langsung oleh Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darminto, dan jajarannya di Ruang Abung.

BACA JUGA:Pemberangkatan Pertama CJH 23 Mei 2023, Berikut Kloter dari Daerah Ini yang Akan Berangkat

Koordinator Aliansi Organisasi Kesehatan Lampung, Puji Sartono mengatakan, kunjungan organisasi kesehatan ke Pemprov Lampung untuk menyampaikan aspirasi dan meminta dukungan dari Gubernur Lampung secara tertulis dalam penolakan RUU Kesehatan Omnibus Law.

Namun, kata Puji Sartono, sampai akhir pertemuan dan sudah dilakukan penandatanganan oleh seluruh organisasi profesi, gubernur belum berkenan menandatangani atau dukungan secara tertulis terkait penolakan RUU Kesehatan tersebut.

"Sehingga hari ini kawan-kawan tetap silaturahmi dengan direktur secara baik, tidak ada arogansi, penuh cinta. Tetapi organisasi profesi akan tetap melakukan langkah tegak lurus dengan pihak pusat dan menunggu arahan yang akan dilakukan kedepan untuk kegiatan aksi damai,"  ujar Puji usai pertemuan dengan gubernur.

Puji membeberkan, saat pertemuan dengan Komisi V DPRD Lampung, Komisi V mendukung perjuangan organisasi profesi kesehatan ini untuk menolak RUU Kesehatan Omnibus Law tersebut.

BACA JUGA:Layanan Cabang ATM dan Mobile Banking BSI Sudah Kembali Normal

"Akan tetapi berbeda saat di pemda. Belum dapatkan pernyataan secara tertulis (dukungan dari gubernur, red)," tuturnya.

Begitu juga dukungan secara lisan. Sebab, kata Puji, gubernur menyampaikan bahwa dirinya tidak tepat jika beliau menyampaikan penolakan RUU kesehatan yang telah dikirim presiden ke DPR.

Disinggung respon para anggota organisasi profesi kesehatan usai ketemu gubenur, Puji mengaku para anggota merasakan kekecewaan.

"Kawan-kawan merasakan kekecewaannya. Akan tetapi kami tetap melakukan langkah-langkah terdidik. Sehingga akan melakukan langkah arahan DPP," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: