7 Pesawat JAT TNI AU Pamer Aksi Aerobatic di Langit Lampung

7 Pesawat JAT TNI AU Pamer Aksi Aerobatic di Langit Lampung

Aksi 7 pesawat TNI AU dari Jupiter Aerobatic Team saat unjuk kebolehan di langit lampung-Foto Muhammad Arif -

BACA JUGA:386 CJH Tanggamus Dilepas Keberangkatannya Menuju Tanah Suci

Hal tersebut menjadi suatu kehormatan tersendiri bagi provinsi Lampung karena dapat menyaksikan pertunjukan aerobatic dari tim JAT. 

Sebab, JAT merupakan satu-satunya tim aerobatic yang dimiliki oleh Indonesia. 

Terlebih, pesawat yang digunakan tim JAT dari TNI AU merupakan satu-satunya pesawat yang menggunakan propeller atau baling-baling di Asia Tenggara. 

Pertunjukan aerobatic tersebut dimaksudkan untuk memberikan edukasi kepada pelajar serta pembinaan potensi dirgantara Indonesia. 

BACA JUGA:Soal penyakit LSD, Ternyata Tidak Pengaruhi Penjualan Daging Sapi di Mesuji

Sementara itu Komandan Tim JAT Letkol Pnb Ridho Utomo mengatakan, timnya melakukan manuver fly pass dengan beberapa kali passing. 

Pertunjukan tersebut diharapkan dapat menambah semangat dan kecintaan terhadap Dirgantara Indonesia. 

"Diharapkan dapat menambah semangat serta kecintaan terhadap dirgantara," ucapnya. 

Ia menambahkan, tim JAT sebelumnya mengikuti ajang Langkawi International Maritime and Aerospace Exhibition, di Malaysia pada 23 Mei 2023.

BACA JUGA:Antisipasi Hewan Kurban Terpapar PMK dan LSD, Ini yang Dilakukan Dinas Perikanan dan Peternakan Lamtim

Pada event internasional tersebut, tim JAT bergabung bersama tim lain dari 4 negara berbeda. 

Ia mengatakan bahwa timnya berhasil membuat nama Indonesia menjadi disegani di ajang internasional tersebut. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: