Lima Perguruan Tinggi di Lampung Sinergi Program KKN Siger Berjaya

Lima Perguruan Tinggi di Lampung Sinergi Program KKN Siger Berjaya

Penandatanganan perjanjian kerjasama lima perguruan tinggi terkait pelaksanaan KKN Siger Berjaya. --

BACA JUGA: Tidak Sepopuler Bayam dan Kangkung, Ini Manfaat dari Sayur Genjer, Baik untuk Kesehatan

Perguruan tinggi memiliki teori, metodologi dan inovasi teknologi untuk pembangunan pertanian secara komprehensif. 

Baik itu untuk mengentaskan kemiskinan atau menjaga pertumbuhan daerah.

”Oleh karena itu, sinergi antara pemerintah daerah dan perguruan tinggi sudah harus diperkuat,” tegas Arinal Djunaidi. 

Gubernur Lampung mencontohkan program Desa Baznas yang merupakan kolaborasi antara Pemprov Lampung dan Baznas pusat yang harus mendapat dukungan atau pendampingan perguruan tinggi.

BACA JUGA: Rekomendasi Tumbuhan yang Wajib Ada di Rumah, Nomor 6 Berikan Aroma Menenangkan

Dalam kesempatan tersebut Arinal Djunaidi juga menyatakan bahwa perguruan tinggi sebagai mitra strategis atau mendampingi pembangunan desa lewat inovasi teknologi.

Ia menegaskan bahwa hal tersebut sama sekali tidak ada kaitannya dengan kepentingannya sebagai gubernur Lampung.

Tapi, ini dilakukan sepanjang universitas menerapkan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Terutama kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang harus dilakukan dengan sebaik-baiknya, untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat di pedesaan.

BACA JUGA: Tukin PNS Lama Dihapus! Pakai Rumus Ini untuk Menghitung Jumlah Besaran yang Diterima

Sementara Rektor Universitas Lampung Prof. Lusmeilia Afriani mengatakan, menindaklanjuti perjanjian kerjasama ini akan dilaksanakan kerjasama produktif oleh lima perguruan tinggi. (rls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: