Insiden Jatuhnya Lift yang Tewaskan 7 Orang Pekerja, Sekolah Azzahra Bungkam

Insiden Jatuhnya Lift yang Tewaskan 7 Orang Pekerja, Sekolah Azzahra Bungkam

Sekolah Azzahra diduga tutupi insiden kecelakaan lift yang tewaskan 7 orang pekerja bangunan-Foto Muhammad Arif-

Sementara itu, dr Arli saat dikonfirmasi membenarkan bahwa 7 dari pekerja bangunan tersebut meninggal dunia. 

Sementara dua lainnya saat ini tengah dirawat secara intensif karena mengalami luka yang cukup parah di beberapa bagian tubuh. 

"Total 9 orang dateng 2 sekarnag masih di sini, yang mninggal 7 disini," ucapnya. 

Para korban dijelaskannya mengalami trauma servikal, patah tulang hingga ke batang otak. 

"Kemungkinan emang udah trauma dari dalam," lanjutnya. 

Arli menyampaikan bahwa beberapa dari korban meninggal saat tiba di rumah sakit. 

Para korban yang meninggal tersebut saat ini telah dibawa ke rumah duka masing-masing oleh keluarga. 

Dari pantauan radarlampung.co.id, di ruang IGD RS Bumi Waras suasa kepanikan terjadi. Nampak para keluarga yang was-was menunggu dua korban lain yang masih di rawat. 

Sementara, pihak kepolisian terlihat tengah melakukan pendataan di rumah sakit tersebut. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: