TDM Support 1 Dekade Honda Street Fire Lampung (Hosfel), Mulai Penyaluran CSR hingga Riding Bersama

TDM Support 1 Dekade Honda Street Fire Lampung (Hosfel), Mulai Penyaluran CSR hingga Riding Bersama

Foto Tdm : Suasana 1 Dekade Honda Street Fire Lampung (Hosfel) mulai dari penyaluran CSR hingga riding bersama--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Honda Streetfire Lampung (Hosfel) bersama PT Tunas Dwipa Matra (TDM) selaku main dealer Honda di Lampung menggelar Celebration Anniversary dalam rangka 1 Dekade Honda Streetfire Community Lampung.

Ragam kegiatan seperti Community Social Responsibility (CSR) hingga riding bersama hiasi perayaan 10 Tahun komunitas ini. 

Diikuti oleh perwakilan anggota komunitas Honda Streetfire Lampung, acara yang telah  berlangsung pada hari Minggu, 23 Juli 2023 ini cukup meriah dengan konsep kebersamaan dan kekeluargaan.

BACA JUGA:Selamat! Kakanwil Kemenag Lampung Puji Raharjo Penulis Desertasi Terbaik UIN Raden Intan

Diawali dengan berkumpul di Basecamp Honda Streetfire Lampung, para peserta selanjutnya melaksanakan riding bersama menuju panti asuhan al falah sukarame sebagai lokasi kegiatan CSR. 

Kegiatan yang dilakukan adalah doa bersama kemudian penyerahan donasi berupa sembako, buah-buahan, makanan dan susu bayi, dan lainnya kepada pengurus panti asuhan.

"Dalam rangka Anniversary 1 Dekade Honda Honda Streetfire Lampung ini, kami ingin komunitas tidak hanya merayakannya dengan dengan hanya melakukan kegiatan Hiburan dan Touring saja namun mengajak untuk tetap peduli dan berbagi kepada sesama yang membutuhkan," ujar Rusli Mantaring, Manager Promotion TDM yang disampaikan dari rilis yang diterima Radar Lampung pada Rabu, 26 Juli 2023. 

BACA JUGA:Jadi Bukti Adanya Perjalanan Waktu? Misteri Ukiran Astronot di Gereja Abad 16 Terpecahkan

Tio Aziz selaku ketua pelaksana cara dari Honda Streetfire Lampung menambahkan momen anniversary tersebut diharapkan menjadi ajang silaturahmi antaranggota komunitas serta mempererat kekompakan sebagai sesama pengguna motor Honda. “Saya juga mengucapkan terima kasih atas support TDM yang turut serta membantu sehingga kegiatan CSR ini berjalan baik,” pungkas Tio. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: