Tim PkM Politeknik Negeri Lampung beri Pemahan Breeding Centre Kambing Etawa di Pesawaran

Tim PkM Politeknik Negeri Lampung beri Pemahan Breeding Centre Kambing Etawa di Pesawaran

Tim PkM Politeknik Negeri Lampung melakukan pengabdian kepada masyarakat dengan penyuluhan breeding kambing etawa di pesawaran, belum lama ini.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Tim Pengabdian Kepada Masyarkat (PkM) Politeknik Negeri Lampung melakukan penyuluhan sekaligus breeding centre kambing peranakan etawa di Desa Sungai Langka, Pesawaran, belum lama ini.

Tim sendiri diketuai oleh Agung Adi Chandra S.Kh MS.i, beranggotakan Dosen Polinela lainnya yakni Riko Noviadi, Zairiful, Intan Kamila Hapsari, Gusma Gama Maradon.

Ketua PkM Agunf Adi Chandra mengatakan jika Tim Politeknik Negeri Lampung melaksanakan salah satu aktivitas dharma perguruan tinggi yaitu pengabdian kepada masyakat. 

BACA JUGA:Awas! Obat dan Produk Kosmetik ini Bisa Picu Kanker dan Gangguan Organ, Cek Daftarnya

"Kegitan ini merupakan kegiatan kerjasama antara politeknik negeri lampung dengan pemerintah kabupaten pesawaran. Beberapa bidang yang melaksanakan program pengabdian antara lain peternakan, perikanan,perkebunan, tanaman pangan dan agribisnis," ujarnya.

Kata Agung, utamanya pada bidang peternakan, di mana fokus pengabdian adalah pada breeding centre kambing peranakan etawa di desa sungai langka.

"Potensi ternak kambing peranakan etawa di desa ini sangat menjanjikan dan sangat mungkin bekembang menjadi sentra pembibitan kambing etawa," ujar Agung.

BACA JUGA:Pendapatan di Pringsewu Capai Rp 1 Triliun Lebih

"Hal yang dibina antara lain program reproduksi, pakan ternak, tata laksana pemeliharaan dan teknologi pengolahan pakan," lanjut Agung.

Pihaknya berharap dengan adanya penyuluhan tersebut dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dalam memelihara kambing etawa yang sehat dan mempunyai bobot yang mempuni.

"Dengan program ini diharapkan akan meningkatkan kualitas ternak kambing peranakan etawa dan berujung pada penguatak ekonomi peternak kamding di desa sungai langka," tandasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: