Tanpa Perlu Resign! Saldo BPJS Ketenagakerjaan Bisa Dicairkan, Ini Caranya

Tanpa Perlu Resign! Saldo BPJS Ketenagakerjaan Bisa Dicairkan, Ini Caranya

Cara cairkan saldo Bpjs Ketenagakerjaa. Sumber Foto. JMO--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Tanpa perlu resign, para peserta bisa cairkan saldo BPJS Ketenagakerjaan dengan mudah.

Untuk para perkerja yang ingin cairkan saldo BPJS Ketenagakerjaan bisa cek caranya di bawah ini tanpa harus resign.

1. Sebelum kamu cairkan saldo BPJS silahkan download terlebih dahulu aplikasi JMO.

2. Dapatkan aplikasi JMO melalui play store ataupun apps store secara gratis.

BACA JUGA:Diskon 15 Persen Varian Steak di Hotel Santika Premiere Gubeng, Ini Syarat dan Cara Penggunaan Voucher

3. Jika sudah, saatnya kamu login langsung ke aplikasi dan mengisi data awal secara lengkap mulai dari nama, NIK, Nomor Kepesertaan.

4. Kemudian, isi alamat email yang kamu daftarkan dan buatlah password.

5. Silahkan untuk pilih menu beranda yang tertera jaminan hari tua.

6. Kamu bisa klaim jaminan hari tua sesuai dengan persyaratannya.

BACA JUGA:Rayakan Ulang Tahun Google, Dapatkan Saldo Gratis Resmi, Ini Caranya

7. Langkah selanjutnya cek, tanda tiga centang biru pada informasi persyaratan ajukan klaim BPJS Ketenagakerjaan dan klik selanjutnya.

8. Klik dan pilih salah satu alasan pengajuan pencairan klaim dan Periksa data kepesertaan yang muncul di layar ponsel. 

9. Periksa data jika sudah benar, lalu pilih sudah dan lakukan swafoto dengan cara klik ambil gambar.

10. Sesuai aturannya silahkan kamu lengkapi data berupa NPWP juga rekening bank yang aktif untuk pencairan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: