Tegak Lurus Instruksi DPP, PSI Lampung Ajak Kader Mulai Bergerak Menangkan Prabowo

Tegak Lurus Instruksi DPP, PSI Lampung Ajak Kader Mulai Bergerak Menangkan Prabowo

Sekretaris DPW PSI Lampung Anggun Yanuar.-Foto Dok. Radarlampung.co.id-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Lampung menegaskan bakal tegak lurus pada instruksi Dewan Pimpinan Pusat (DPP), untuk memenangkan bakal calon presiden Prabowo Subianto.

Demikian diungkapkan Sekretaris DPW PSI Lampung Anggun Yanuar, seiring dengan langkah PSI yang mendukung Prabowo dan bergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM).

"Kami PSI Lampung siap jalankan amanah DPP, menyiapkan mesin partai untuk memenangkan capres Prabowo," tegas Anggun kepada awak media, Senin, 4 Desember 2023.

Karenanya, pihaknya akan menggerakkan pengurus dari tingkat DPD, DPC, PAC, ranting hingga anak ranting guna mensosialisasikan capres Prabowo Subianto.

BACA JUGA:Kader Muda Golkar Aliza Gunado Minta Isu Pilpres Jangan Dibolak-balik, Sambut Demokrasi Dengan Santuy

Ya, ia menegaskan bahwasanya seluruh kader PSI Lampung wajib tegak lurus dengan intruksi DPP untuk memenangkan Capres-Cawapres Prabowo-Gibran.

"Harus satu suara, para kader PSI Lampung harus tegak lurus dengan intruksi DPP untuk memenangkan Prabowo-Gibran," tegas pria yang juga merupakan Wakil Sekretaris Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran tersebut.

Ia turut mengatakan, selama ini Presiden Jokowi mengutamakan kepentingan, keputusan, dan kebijakan pemerintah yang diutamakan untuk dilanjutkan, dan pihaknya yakin hal itu akan dilakukan oleh Prabowo.

Anggun menuturkan, sebagai partai yang loyal kepada Jokowi, PSI melihat bahwasanya sosok Prabowo berkomitmen melanjutkan program Jokowi.

BACA JUGA:Makan Siang dan Susu Gratis Warnai Kampanye Perdana Capres Cawapres Prabowo-Gibran di Pringsewu

"PSI yang sejalan dengan Pak Jokowi melihat realitas bahwa Prabowo bakal berkomitmen untuk melanjutkan program Jokowi," ungkap Anggun.

Sejalan dengan itu, pihaknya tetap mengajak para kader berjuang menjadikan PSI sebagai pemenang Pemilu 2024.

"Kami memiliki strategi khusus bagaimana cara menjalankan amanah DPP, yaitu bagaimana memenangkan capres Prabowo dan bagaimana PSI bisa menang," tukasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: