Wajib Dikunjungi! Tumurun Private Museum, Salah Satu Wisata Unik Di Solo
Pameran yang ada di Tumurun Private Museum -Website tumurunmuseum.com-
RADARLAMPUNG.CO.ID - Solo menjadi salah satu daerah yang menyajikan tempat wisata yang memukau.
Ada banyak sekali tempat wisata yang bisa kalian kunjungi saat berlibur di Solo.
Namun tempat wisata yang satu ini wajib kalian kunjungi karena termasuk wisata unik dan menarik.
Selain itu tempatnya juga gratis. Jadi bagi kalian yang ingin mengunjungi tempat wisata namun budget terbatas, bisa datang ke tempat wisata ini.
Tempat wisata ini bernama Tumurun Private Museum. Salah satu museum pribadi pemilik sritex Solo yang bernuansa modern.
Museum ini beralamat di Jalan Kebangkitan Nasional No 2, Sriwedari, Laweyan, Solo.
Dinamakan Tumurun karena berasal dari singkatan "turun temurun" yang mengandung makna mewariskan sesuatu dari generasi ke generasi berikutnya.
Tumurun Private Museum ini akan menampilkan pameran khusus setiap dua kali dalam setahun yang menampilkan karya-karya dari seniman seluruh dunia.
BACA JUGA:Sebelum Membeli Sepatu Slip On, Jangan Lupa Perhatikan 3 Hal Berikut Ini Ya
Tujuan dari didirikannya museum ini adalah untuk menjaga agar museum tetap menarik dan progresif.
Selain itu juga menjadi wadah bagi seniman dan pengunjung yang ingin mengembangkan dan melanjutkan perjalanan mereka di dunia seni.
Untuk jadwal nya pun buka dari hari selasa hingga minggu. Sedangkan di hari senin nya museum ini tidak buka alias tutup.
Hari selasa hingga jumat, museum ini buka mulai dari jam 10.00 WIB hingga jam 17.00 WIB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: