Iklan Bos Aca Header Detail

Kunjungi Lampung, Kepala Sekretariat KNEKS Ulas Potensi Ekosistem Ekonomi dan Keuangan Syariah

Kunjungi Lampung, Kepala Sekretariat KNEKS Ulas Potensi Ekosistem Ekonomi dan Keuangan Syariah

KNEKS berkomitmen menjaga stabilisasi ekonomi hingga pengentasan kemiskinan.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) menegaskan bakal terus berkomitmen menjaga stabilisasi ekonomi hingga pengentasan kemiskinan.

Tujuan mulia tersebut diutarakan Kepala Sekretariat KNEKS Parjiono kala mengunjungi Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Lampung, Kamis 13 Juni 2024.

Pada pertemuan yang berlangsung di Ruang Sakai Sambayan, Kantor Gubernur Lampung itu, Parjiono mengatakan bahwa tujuan kunjungan ini adalah mempererat jalinan silaturahmi antar KNEKS dan KDEKS Lampung, sekaligus merangkul berbagai pemangku kepentingan dalam membangun ekosistem ekonomi dan keuangan syariah. 

Menurut Parjiono, tujuan akhir dari upaya bersama tersebut adalah tujuan besar negara dalam hal stabilisasi ekonomi hingga pengentasan kemiskinan. 

BACA JUGA:Rekomendasi Bisnis Franchise Dukungan Kredit BRIguna, Cek Disini!

Hal itu, kata dia, merupakan tantangan besar yang beririsan dengan kondisi ekonomi dan politik global dewasa ini.

Diskusi menarik di tengah hujan deras yang membasahi bumi Teluk Betung itu membahas tentang perekonomian Lampung yang disumbang sektor pertanian (secara luas).

Yang mana, hasil produksi yang ada menjadikan Lampung sebagai lumbung pangan nasional.

Parjiono juga menilai, potensi UMKM dan pariwisata yang menjanjikan merupakan salah satu hal yang dapat mendorong pengembangan ekonomi dan keuangan syariah.

BACA JUGA:Sinergi KNEKS dan KDEKS Lampung untuk Ekonomi Syariah Lebih Kuat

"Dalam beberapa tahun terakhir berbagai instansi juga memfasilitasi sertifikasi produk-produk halal bagi UMKM. Literasi keuangan juga digalakkan dengan berbagai kegiatan," ucapnya.

Sementara, di akhir pertemuan Kepala Biro Perekonomian Setdaprov Lampung Rinva Yanti mewakili mewakili Kepala Sekretariat KDEKS Lampung menyatakan, Lampung memiliki potensi besar untuk mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah. 

"Dengan dukungan berbagai instansi pusat maupun daerah, Lampung berpotensi besar mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah demi tercapainya kesejahteraan rakyat," ucap Rinva didampingi Direktur Eksekutif KDEKS Lampung H. Ardiansyah.

Untuk diketahui, Parjiono yang juga Staf Ahli Menteri Keuangan RI Bidang Ekonomi Makro dan Keuangan Internasional, berkunjung didampingi Direktur Bisnis dan Keuangan Syariah, Manajemen Eksekutif KNEKS Putu Rahwidiyasa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: