Suami Terseret Kasus Dugaan Jual-Beli Proyek, Mardiana Istri Bupati Lamteng Ungkap Siap Maju Pilkada 2024

Suami Terseret Kasus Dugaan Jual-Beli Proyek, Mardiana Istri Bupati Lamteng Ungkap Siap Maju Pilkada 2024

Ketua TP-PKK Lamteng Mardiana menyatakan siap maju dalam Pilkada 2024. --

RADARLAMPUNG.CO.ID - Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) Mardiana menyatakan siap maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Lamteng 2024 mendatang. 

Isteri Bupati Lamteng Musa Ahmad ini mengatakan, selama ini saat mendampingi Bupati Lamteng dirinya juga telah diberi amanah oleh masyarakat untuk turut serta membangun Kabupaten Lamteng. 

Jika kini masyarakat memberikan dukungan serta menginginkan dirinya untuk ikut langsung dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lamteng, dirinya sangat siap.

"Jika masyarakat Lampung Tengah menghendaki saya maju dalam pilkada, InsyaAllah secara lahir dan batin saya siap," ujarnya. 

BACA JUGA:Diduga Akan Balap Liar, Polres Tubaba Amankan 7 Unit Motor

Untuk persiapan maju dalam Pilkada 2024, Ketua Forum Kelompok Wanita Tani (FKWT) Kabupaten Lampung Tengah ini akan segera menyusun langkah agar bisa ikut pesta demokrasi.

"Untuk komunikasi dengan partai politik atau calon lain kita masih belum. Doakan saja semua berjalan dengan baik dan lancar," ungkapnya. 

Tak hanya dari masyarakat umum, Mardianya juga mendapat banyak dukungan dari para ibu-ibu Kelompok Wanita Tani.

Seperti yang disampaikan Ketua FKWT Kecamatan Bandar Mataram, Margini yang menyatakan bahwa dirinya bersama anggota FKWT di Kecamatan Bandar Mataram siap mendukung Mardiana maju di Pilkada Lamteng.

BACA JUGA:Pemkab Mesuji Raih Penghargaan dari BKKBN

Bahkan FKWT di kecamatan lain pun juga siap mendukung Bunda Literasi Lamteng tersebut. 

"Kami siap mendukung bunda Mardiana maju sebagai calon Bupati Lampung Tengah. Karena menurut kami beliau adalah sosok yang sangat santun, dan sangat dekat dengan masyarakat, terutama kaum ibu-ibu," ungkapnya. 

Margini juga mengatakan siap untuk memenangkan mardiana menjadi Bupati Lamteng.

Sebelumnya, DPD Partai Golkar Lampung merespon adanya persoalan hukum yang menimpa Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Musa Ahmad. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: