Canda Abah Anza Soal Jabatan Gubernur Kepada Ahmad Luthfi, Sang Jenderal Polisi Unggul di Pilgub Jawa Tengah
Momen Komjen Pol Ahmad Luthfi hadir dalam acara tausiyah bersama Abah Ansa beberapa waktu lalu. FOTO TANGKAPAN LAYAR/YouTube Anza Channel KH. Anwar Zahid--
RADARLAMPUNG.CO.ID – Nama Komjen (Purn) Ahmad Luthfi saat ini menjadi sorotan masyarakat, khususnya daerah Provinsi Jawa Tengah.
Terlebih ketika jenderal bintang tiga itu unggul di Pilkada Jawa Tengah 2024 berdasarkan hitung cepat atau quick count.
Suara Ahmad Luthfi yang berpasangan dengan Taj Yasin Maimoen mengalahkan pasangan Andika Perkasa - Hendrar Prihadi.
Perolehan suara pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Ahmad Luthfi – Taj Yasin mampu melesat di angka 59,26 persen.
BACA JUGA:Sosok Letjen TNI Purn AM Putranto, Jenderal yang Jadi Ketua Tim Pemenangan Ahmad Luthfi - Taj Yasin
BACA JUGA:Alih Tugas Dalam Mutasi Polri, Jenderal Non Akpol Mantan Kapolda Jawa Tengah Naik Jadi Bintang Tiga
Meskipun masih sementara, angka tersebut mengalahkan pasangan Andika Perkasa – Hendrar Prihadi yang memperoleh suara 40,74 persen.
Unggulnya Ahmad Luthfi menarik kenangan saat mantan Kapolda Jawa Tengah itu bertemu dengan sejumlah tokoh.
Salah satunya dengan KH Anwar Zahid alias Abah Anza yang pernah menyinggung soal jabatan gubernur kepada Ahmad Luthfi.
Melansir kanal YouTube Anza Channel KH. Anwar Zahid, Ahmad Luthfi yang pensiun beberapa waktu setelah masuk mutasi Polri Juli 2024 pernah tertawa terbahak-bahak ketika mendengar nasihat dari Abah Anza.
BACA JUGA:TPT Mirza - Jihan: Terima Kasih Warga Lampung, Kawal Suara Sampai Pengumuman Resmi!
BACA JUGA:Hasil Quick Count: Mirza - Jihan Menang Telak di Atas 80 Persen, Bisa Jadi Rekor Nasional
Saat itu, Kiai Anwar Zahid menerangkan tausiyah tentang siapa saja orang yang paling susah masuk surga lantaran mesti dihisab dulu amal perbuatannya selama hidup di dunia.
Abah Anza pun mengungkapkan bahwa banyak orang yang sulit masuk surga karena tanggung jawab yang diamanatkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: