RADARLAMPUNG.CO.ID – Di antara banyaknya tanda-tanda hari akhir atau kiamat, kemunculan Yajuj dan Majuj menjadi salah satu pertanda yang patut diwaspadai.
Kemunculan Yajuj dan Majuj ini menjadi salah satu pertanda besar bahwa kiamat akan segera tiba.
Sebagaimana yang diketahui seluruh mahluk ciptaan-Nya, hari kiamat sudah ditetapkan secara mutlak dan pasti terjadi.
Ketika dunia sudah berada di ujung tombak kehidupan, seluruh mahluk hingga langit dan bumi akan luluh lantah.
BACA JUGA: Apa Saja Peristiwa yang Menjadi Tanda-tanda Kiamat Kubra?
Dunia dan seisinya akan hancur lebur. Tak akan ada satu pun, siapapun dan dari kalangan manapun yang bisa selamat dari kehancuran dunia di akhir zaman nanti.
Jika kita mengulik Kembali sejarah zaman dahulu, terutama pada masa kenabian Ibrahim AS. Ada seorang raja yang amat saleh, yang dikenal dengan nama Zulkarnaik.
Pasca kepemimpinan raja Namrud yang dikenal sangat kejam. Kepemimpinan raja Zulkarnaik justru disukai oleh rakyat karena membawa kesejahteraan bagi mereka.
Berbagai ekspedisi dilakukannya ke seluruh dunia untuk belajar dan berpetualang menyebarkan ajaran tauhid.
BACA JUGA: Membawa Pesan Kiamat, Dabbah Disebut Muncul di Israel? Begini Kebenarannya
Hingga pada suatu hari dalam perjalanannya, Zulkarnain sampai di sebuah tempat yang berada di bagian Barat dunia, tempat tenggelamnya matahari.
Di tempat itu penduduknya kedapatan tak beriman sehingga dirinya mendakwahkan tentang ke-esaan Allah SWT.
Zulkarnain juga pergi ke tempat di mana matahari terbit dari ufuk Timur. Di sana juga sama. Tapi hal paling parah adalah penduduk Timur amatlah miskin bahkan hanya untuk tempat tinggal saja.
Dirinya kemudian membantu para penduduk di Timur serta mengajarkan mereka memiliki tempat berlindung dari panas dan hujan.
BACA JUGA: Simak, Ternyata Ini Hadis yang Mampu Menakuti Kaum Yahudi, Tanda Hari Kiamat Tiba?