RADARLAMPUNG.CO.ID - Lomba desa merupakan salah satu upaya memacu masyarakat lebih mengembangkan potensi yang dimiliki demi perkembangan dan pembenahan desa.
Hal itu disampaikan Bupati Lampung Timur saat menghadiri penilaian lomba desa katagori 6 besar di Desa Taman Asri Kecamatan Purbolinggo, Jumat 26 Mei 2023.
Menurutnya, melalui lomba desa diharapkan dapat mengevaluasi capaian kinerja pemerintahan desa dan masyarakatnya dalam mengembangkan inovasi melalui potensi yang ada.
"Selamat kepada desa yang masuk 6 besar. Semoga, kegiatan ini dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan pemerintahan desa kepada masyarakat," harap M.Dawam.
BACA JUGA:Catat! Tips Beli Rumah Second Ala PLN, Pastikan Kelistrikan Aman dan Normal
Dilanjutkan, kegiatan lomba desa juga merupakan implementasi dari Rancangan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2021 – 2024 dengan visi Lampung Timur Berjaya.
"Tercapainya visi Lampung Timur berjaya membutuhkan partisipasi masyarakat dalam membangun desanya,”jelas M.Dawam didampingi Asisten Bidang Pemerintahan, Tarmizi, Ketua TP PKK Lampung Timur, Yus Bariah Dawam Rahardjo, Wakil Ketua I TP PKK Lampung Timur, Huzaimah Azwar Hadi, Wakil Ketua IV, Sugiyati Jusuf, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Yudi Irawan dan Forkopincam Purbolinggo.
Kesempatan yang sama Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Yudi Irawan menjelaskan, lomba desa digelar 2 tahap.
Untuk tahap 1 diikuti 264 desa. Dari 264 desa yang masuk tahap 2 ada ada 6 desa. Yaitu, Desa Way Mili Kecamatan Gunung Pelindung, Desa Labuhan Maringgai Kecamatan Labuhan Maringgai, Desa Raman Endra Kecamatan Raman Utara, Desa Taman Asri Kecamatan Purbolinggo, Desa Braja Harjosari Kecamatan Braja Selebah dan Desa Mataram Baru Kecamatan Mataram Baru.
BACA JUGA:Tips Mengurangi Perut Buncit, Nomor 3 Mudah Namun Sering di Abaikan
"Dari 6 besar tersebut akan dipilih 1 desa yang akan mewakili Kabupaten Lamtim pada lomba desa tingkat Provinsi Lampung," jelas Yudi Irawan didampingi Kabid Pemerintahan Desa Edi Gunarto. (*)