5 Sensasi Berkunjung ke Janjang Koto Gadang di Bukittinggi, Replika 'Tembok Besar Cina' Versi Sumatera Barat

Minggu 07-01-2024,08:36 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Ari Suryanto

BACA JUGA:Menjelang Akhir Masa Jabatan, Ada Perubahan pada AKD Fraksi PKS DPRD Metro

3. Panjang Janjang Koto Gadang 

Janjang Koto gadang memiliki panjang kurang lebih 780 meter, dengan jalur selebar sekitar 2 meter dan Anda biasanya memerlukan waktu kira-kira 15 sampai 30 menit untuk mencapai ujung tembok ini.

Apabila anda ingin berkunjung ke destinasi wisata ini, Anda bisa mengikuti jalur menuju goa Jepang atau jalur menuju Ngarai Sianok.

4. Pesona Keindahan Janjang Koto Gadang 

Objek wisata di Bukittinggi ini berupa sebuah Tembok yang hutan hijau yang cantik dan tebing terjal. 

BACA JUGA:Daftar Penginapan Murah di Palembang dengan Tarif mulai Rp 80 Ribuan, Lokasi Dekat Tempat Wisata Ini

Janjang koto Gadang sebenarnya adalah sebuah jalur pendakian sepanjang 1.5 kilometer, di mana Anda bisa melihat pemandangan alam ngarai sianok yang indah.

Semenjak dibuka, destinasi wisata ini terus didatangi oleh wisatawan yang penasaran dengan bangunan tersebut.

Menariknya, destinasi Janjang Koto Gadang ini dikelilingi oleh tebing terkenal, yaitu Ngarai Sianok yang menawarkan pemandangan alam yang indah.

Selain itu, destinasi wisata Janjang Koto Gadang juga menawarkan udara yang cukup segar sehingga cocok untuk bersantai sambil berjalan-jalan.

BACA JUGA:3 Wisata Lampung yang Cocok Buat Liburan Bareng Keluarga, Cek Tarif dan Fasilitas Lengkapnya

5. Asyik untuk Trekking

Janjang Koto Gadang ini berada di dataran tinggi, udara di kawasan itu juga sangat segar dan sejuk, cocok untuk bersantai atau kegiatan trekking.

Hanya saja, saat melakukan perjalanan sepanjang Janjang Koto Gadang tidak mudah dan Anda harus memastikan bahwa tubuh Anda sedang dalam keadaan sehat atau memiliki stamina yang prima.

Jalur Trekking di kawasan wisata ini naik turun, dan Anda juga harus menaiki ribuan anak tangga, apabila Anda lelah, sudah ada beberapa spot istirahat yang telah disiapkan oleh pengelola.

Kategori :