Baru 48 Calon Jemaah Haji Lampung Lunas Bipih

Kamis 18-01-2024,15:40 WIB
Reporter : Prima Imansyah Permana
Editor : Ari Suryanto

Edwin menjelaskan, pemeriksaan kesehatan jemaah haji dilakukan di seluruh kabupaten/kota sehingga untuk petugas kesehatan yang disiapkan menyesuaikan dengan fasilitas pelayanan kesehatan yang disiapkan untuk pemeriksaan kesehatan.

"Untuk yang diperiksa sendiri mulai dari anamnesis, pemeriksaan fisik, pemeriksaan kognitif, pemeriksaan mental atau kejiwaan, pemeriksaan activity daily living (ADL)," jelasnya.

Lalu pemeriksaan penunjang wajib mulai dari darah lengkap, urine lengkap, kimia darah, golongan darah, tes hamil, EKG dan thoraks PA. 

"Kemudian pemeriksaan penunjang tambahan sesuai indikasi ekokardiografi, CT Scan, USG, spirometri, tes Elisa," ucapnya.(*)

Kategori :