RADARLAMPUNG.CO.ID - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mesuji melaksanakan pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Mesuji Tahun 2024.
Kegiatan dilaksanakan di Kantor KPU Mesuji, di Desa Brabasan Kecamatan Tanjung Raya Senin 23 September 2024.
Ketua KPU Mesuji Ali Yasir mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari tahapan Pilkada serentak tahun 2024.
"Pengundian nomor urut untuk empat paslon merupakan bagian dari tahapan Pilkada Mesuji. Kita berharap seluruh tahapan bisa berjalan aman, lancar dan sukses tanpa ada kendala suatu apapun," jelasnya.
BACA JUGA:Pilkada Tanggamus 2024, Dewi - Ammar Dapat Nomor Urut 1 , Saleh Asnawi - Agus Nomor 2
Dalam penetapan nomor urut Pilkada Mesuji berlangsung dalam rapat pleno terbuka yang digelar KPU Mesuji.
Pengundian diawali dengan pengambilan nomor antrean untuk menentukan urutan pengambilan nomor urut masing masing Paslon.
Dalam Pengundian nomor urut tersebut tak hanya sebatas nomor. Bagi pasangan calon, nomor urut yang telah didapat melalui proses yang resmi memiliki makna tersendiri bagi masing-masing paslon.
Seperti nomor urut 1 yang didapat Paslon Syamsudin - A. Yulivan Nurullah Paslon tersebut, menjelaskan kegiatan hari ini berjalan dengan lancar tentunya memasuki masa kampanya. "Mari kita jaga pilkada ini agar damai dan jangan ada selisih di antara kita," jelasnya.
BACA JUGA:Promo Shopee Hari Ini, Beli Paket Data dan Bayar Tagihan Dapat Cashback Hingga 100 Persen
Kemudian untuk pasangan calon Elfianah - Yugi Wicaksono mendapatkan nomor urut 2 dalam sambutannya nomor urut dua yang pihaknya dapatkan sesuai dengan yang di harapkan.
"Semoga menjadi kemenangan kita sesuai jargon kami lanjutkan kembali bangun Mesuji semoga pilkada Mesuji damai dan aman," kata dia.
Selanjutnya yakni pasangan calon Edi Ashari - Tri Isyani mendapatkan nomor urut 3 pasangan ini mengaku bersyukur mendapatkan nomor urut 3.
"Dan saya yakin itu nomor keberuntungan bagi kami semoga proses pilkada Mesuji akan dilalui dengan damai dan mendapatkan pemimpin yang amanah," kata dia
BACA JUGA:Hasil Pengundian Nomor Urut Pilkada Tulang Bawang 2024, Ini Harapan Paslon