Nikmati Keindahan Puncak Nirwana Lampung, Sajian Alam Nan Elok Dari Puncak Pegunungan

Kamis 03-10-2024,14:29 WIB
Reporter : Anggi Rhaisa
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Sajian alam nan elok dari puncak pegunungan, hal itulah salah satu bentuk menikmati keindahan Puncak Nirwana Lampung.

Puncak Nirwana Lampung adalah Wisata Lampung tergolong baru karena dibuka secara umum pada awal Januari 2023 yang lalu.

Lokasinya, berada di Kupang Jernih,Sukarame II, Kecamatan Teluk Betung Barat, Bandar Lampung.

BACA JUGA:Budget Liburan 2 Hari 1 Malam di Destinasi Wisata Lampung Pulau Pisang, Ini Trip dan Fasilitas yang Didapat

BACA JUGA:Intip Keindahan Pulau Sebesi yang Jadi Serpihan Surga Destinasi Wisata Lampung

Keindahan alam dari Puncak Nirwana Lampung cocok untuk destinasi bersama keluarga maupun kerabat terdekat.

Puncak Nirwana Lampung ini menampilkan sajian alam yang indah dari puncak pegunungan.


Bisa banget mengadakan gathering di Puncak Nirwana Lampung. Ilustrasi/Foto Net--

Berkonsep alam terbuka, membuat Puncak Nirwana Lampung ini cocok dijadikan lokasi menyegarkan pikiran dari hiruk pikuk perkotaan.

Tiket masuk cukup terjangkau hanya Rp 15 ribu, Anda sudah bisa menikmati keindahan Puncak Nirwana Lampung.

BACA JUGA:5 Wisata Lampung Dengan Fasilitas Wahana ATV, Seru-seruan Bareng Keluarga Sambil Menikmati Keindahan Alam

BACA JUGA:Pasca Letusan Besar, Destinasi Wisata Lampung Kawah Keramikan dan Nirwana Ditutup

Beroperasi dari pukul 09.00 wib sampai 17.00 wib. Anda mendapatkan fasilitas seperti kantin, aula, pondokan, mushala dan toilet.

Anda akan mendapatkan sensasi liburan seru bersama keluarga saat ke Puncak Nirwana Lampung.

BACA JUGA:Benarkah, Beberapa Wisata Lampung Ini Dikenal dengan Pantai Berbahaya, Simak Faktanya...

Kategori :