Iklan Bos Aca Header Detail

Pelaku Usaha Wisata Harus Ikut Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan!

Pelaku Usaha Wisata Harus Ikut Disiplin Terapkan Protokol Kesehatan!

RADARLAMPUNG.CO.ID - Dinas Pariwisata Pesawaran bersama tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 akan bertindak tegas jika dari hasil pemeriksaan kepada pengunjung pada titik pintu masuk tempat hiburan wisata, diindikasikan ada pengunjung yang terdeteksi terpapar virus Corona.

\"Sesuai arahan pak bupati, kita bagian dari tim gugus sudah berkoordinasi dengan agen travel untuk disiplin menegakkan protokol kesehatan sebelum mereka menuju pantai di wilayah pesisir Pesawaran,\" kata Kepala Dinas Pariwisata Pesawaran Elsyafri Fahrizal, Kamis (20/8).

Hal itu dilakukan sebagai deteksi dini terhadap warga yang akan berkunjung ke tempat wisata di Pesawaran. Selain itu, pihaknya juga telah menempatkan tim internal dari Dinas Pariwisata untuk melakukan monitoring di tempat hiburan.

\"Tentunya kita tetap waspada. Jika ada pelaku usaha yang tidak disiplin menerapkan protokol kesehatan, maka kita akan evaluasi,\" sebut dia.

Pihaknya mengimbau agar pelaku usaha juga terlibat aktif mengantisipasi penyebaran virus Corona. Salah satunya dengan menempatkan petugas untuk menerapkan protokol kesehatan.

\"Kemudian menyiapkan sarana prasarana seperti alat cuci tangan, hand sanitizer dan lainnya. Termasuk pengecekan suhu,\" ujarnya. (ozi/ais)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: